Petugas Kebersihan Diharap Tetap Bertugas saat Lebaran

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Selasa, 11 Mei 2021
0 dilihat
Petugas Kebersihan Diharap Tetap Bertugas saat Lebaran
Sekda Kota Kendari, Nahwa Umar. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

" Tentunya saya juga mengimbau petugas kebersihan tidak perlu mudik. Jadi kebenarannya di sini, makanya diharap juga jangan libur. "

KENDARI, TELISIK.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Hj. Nahwa Umar, mengimbau petugas kebersihan agar tetap bertugas saat hari lebaran Idul Fitri 1442 Hijriah.

Apalagi, kata dia, tahun ini masyarakat diimbau tidak mudik, sehingga para petugas kebersihan bisa meluangkan waktu untuk mengangkut sampah.

"Tentunya saya juga mengimbau petugas kebersihan tidak perlu mudik. Jadi kebenarannya di sini, makanya diharap juga jangan libur," katanya kepada Telisik.id, Selasa (11/5/2021).

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, jika selama ini sebagain orang menilai saat lebaran kebersihan kota selalu tidak terjaga, maka tahun ini diharapkan penilaian tersebut tidak terbukti lagi.

Baca juga: H-2 Lebaran, Penumpang Pelabuhan Nusantara Kendari Menurun

Baca juga: Dewan Kendari Tinjau Pos Perbatasan Laut dan Darat

"Selama ini orang bilang Kota Kendari kalau lebaran selalu menumpuk sampah. Nah, kali ini jangan menumpuk sampah. Jadi biar hari raya usahakan bisa masuk sore," tambahnya.

Selain itu, Nahwa Umar juga meminta agar saat menjalankan tugas, para petugas kebersihan tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk menghindari virus COVD-19.

"Tetap jaga jarak, pakai masker, dan harus selalu jaga kesehatan," tutupnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kendari, Nismawati mengajak seluruh masyarakat agar bisa ikut menjaga kebersihan kota.

"Bukan hanya pemerintah saja, tetapi juga tugas semua elemen masyarakat, agar bisa lebih memperhatikan kebersihan kota kita," pungkasnya. (B)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga