Pj Bupati Kolaka Utara dan Buton Batal Dilantik, Ini Updatenya
Erni Yanti, telisik indonesia
Jumat, 01 September 2023
0 dilihat
Sekda Sulawesi Tenggara, Asrun Lio sebut pelantikan akan dilakukan oleh Gubernur Ali Mazi langsung. Foto: Erni Yanti/Telisik
" Pelantikan Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Utara dan Bupati Buton yang kabarnya digelar, Jumat (1/9/2023) batal "
KENDARI, TELISIK.ID - Pelantikan Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Utara dan Bupati Buton yang kabarnya digelar, Jumat (1/9/2023) batal.
Sekda Sulawesi Tenggara, Asrun Lio mengatakan, pelantikan hingga saat ini belum terjadwalkan.
"Sudah ada SK tinggal menunggu pelantikan, belum ada kepastian," kata Asrun Lio usai menghadiri kegiatan DPRD Sulawesi Tenggara di Kantor Gubernur.
Baca Juga: Beredar 10 Nama Pj Gubernur di Indonesia, Ada Nama Andap Budhi Revianto
Pelantikan tersebut akan dilaksanakan langsung oleh Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi tanpa diwakili.
"Pak gub yang mau melantik, andaikan itu bisa diserahkan ke Sekda, Sekda yang akan melantik," tambah Asrun.
Kepala Biro Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Sulawesi Tenggara, Muliadi menegaskan, pelantikan belum terjadwalkan secara resmi untuk dilaksanakan.
"Sekarang ada tidak undangan beredar? Kalau belum ada undangannya, berarti belum terjadwal," tegas Muliadi.
Baca Juga: Ini Kriteria Andap Budhi Masuk Calon Pj Gubernur Sulawesi Tenggara
Muliadi menyampaikan, pelantikan ditentukan oleh pimpinan dan biro hanya menunggu arahan serta petunjuk
"Apakah beliau melantik sebelum akhir masa jabatan atau bagaimana, itu saya tidak paham. Itu semua pimpinan yang tahu, tidak bisa kita pastikan karena bukan saya gubernur," bebernya.
Muliadi menyampaikan, pelantikan belum terjadwal disebabkan padatnya jadwal Gubernur Sulawesi Tenggara. (B)
Penulis: Erni Yanti
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS