Pj Bupati Konawe Target Perubahan di 100 Hari Pertama

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Selasa, 26 September 2023
0 dilihat
Pj Bupati Konawe Target Perubahan di 100 Hari Pertama
Pj Bupati Konawe saat menyampaikan program prioritas untuk 100 hari pertama menjabat dalam acara syukuran. Foto: Ist.

" Pasca dilantik sebagai Penjabat (Pj) Bupati Konawe, Harmin Ramba sampaikan beberapa program prioritas untuk 100 hari pertama menjabat "

KONAWE, TELISIK.ID - Pasca dilantik sebagai Penjabat (Pj) Bupati Konawe, Harmin Ramba sampaikan beberapa program prioritas untuk 100 hari pertama ia menjabat.

Hal tersebut disampaikan pada acara syukuran di rujab bupati Kelurahan Arombu, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara, Senin (25/9/2022) malam.

Dalam kesempatan itu, Harmin Ramba mengatakan, setelah merantau di provinsi dan di Kabupaten Muna selama 13 tahun, Ia akhirnya kembali ke kampung halamannya dengan menjadi Penjabat Bupati Konawe.

"Tentunya saya kembali dengan niat yang tulus untuk membangun Konawe," ungkapnya.

Namun kata Harmin Ramba, untuk membangun Konawe, tidak dapat terjadi tanpa dukungan semua pihak. Selain itu, Harmin Ramba juga mengatakan, dalam perubahan anggaran, ia mengajak kepada kepala OPD yang hadir dalam syukuran untuk menyusun perencanaan dengan baik, karena waktunya sangat sempit, per 31 Desember perubahan anggaran itu harus final.

"Grand design kita dalam membangun Unaaha kita, baru kita masuk di perencanaan. Kemudian ada beberapa program yang akan kita laksanakan, " ujarnya.

Baca Juga: Sah, Harmin Ramba dan Rasman Manafi Dilantik jadi Pj Bupati Konawe dan Pj Wali Kota Baubau

Ia menegaskan, ada tiga hal yang dibutuhkan dalam pemerintahannya, pertama loyalitas, kedua dedikasi, ketiga kecerdasan atau kepintaran.

"Tapi saya tidak butuh kepintaran Anda untuk merubah suatu regulasi menjadi salah, justru itu akan bahaya untuk saya. Kalau Anda sudah pintar, loyal, berikan masukan untuk saya," jelasnya.

Harmin Ramba juga menyebut, ada beberapa program 100 hari di antaranya program nasional seperti masalah stunting, implasi dan kemiskinan ekstrem.

"Yang disebut kemiskinan ekstrem adalah warga kita beli beras sudah tidak mampu, biar mau makan susah, itu hal-hal secara nasional yang perlu dilakukan, " katanya.

Dalam kesempatan itu, Pj bupati juga  memerintahkan Kepala Bidang Perencanaan Pengendalian, Evaluasi Daerah (Bappeda) untuk mempresentasikan kondisi ekonomi makro di Kabupaten Konawe.

"Saya ingin bergerak 100 hari harus terukur. Semua harus terencana dengan baik. Makanya makro ekonomi itu sebagai dasar kita, " pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Konawe, Muh Akib Ras mengatakan, setelah pelantikan, Pj bupati akan langsung aktif berkantor dan memastikan program-program Pemda berjalan dengan baik.

"Kemarin Pak Pj juga sudah berkunjung ke makam Raja Lakidende untuk berdoa bersama," ungkapnya.

Baca Juga: Profil Lengkap dan Harta Kekayaan Pj Bupati Konawe Harmin Ramba

Diberitakan sebelumnya, Harmin Ramba resmi dilantik menjadi Pj Bupati Konawe oleh Pj Gubernur Sulawesi Tenggara Andap Budhi Revianto, di rumah jabatan gubernur, Senin (25/9/2023).

Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto menggarisbawahi tugas-tugas utama penjabat kepala daerah sesuai dengan pasal 65 ayat (1) UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah.

Tugas tersebut antara lain memimpin pelaksanaan urusan pemerintahan, memelihara ketenteraman dan ketertiban masyarakat, menyusun dan mengajukan rancangan Perda tentang RPJPD kepada DPRD, mewakili daerahnya di dalam dan di luar pengadilan, dan melaksanakan tugas lain sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Ia mengingatkan keduanya untuk senantiasa meresapi dan memahami tugas-tugas tersebut agar dijalankan dan menjadi kepala daerah yang amanah. (B-Adv)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga