Rawan Kebakaran, Damkar Kolaka Utara Butuh Puluhan Hidran

Muh. Risal H, telisik indonesia
Kamis, 23 Februari 2023
0 dilihat
Rawan Kebakaran, Damkar Kolaka Utara Butuh Puluhan Hidran
Kru Pemadam Kebakaran Kolaka Utara meninjau rencana lokasi pembuatan hidran di Kecamatan Ngapa. Foto: Ist.

" Pemadam Kebakaran kerap mengalami kesulitan mendapatkan sumber air untuk mengisi ulang armada saat terjadi kebakaran "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Kolaka Utara menginginkan pembuatan puluhan hidran yang tersebar di 15 kecamatan se-Kabupaten Kolaka Kolaka.

Keberadaan hidran atau titik sambungan tempat petugas pemadam kebakaran dapat memanfaatkan persediaan air yang ada, dinilai efektif untuk para kru dalam memadamkan kebakaran.

Kepala Damkar Kolaka Utara, M. Syafar mengungkapkan, selama ini kru pemadam kebakaran kerap mengalami kesulitan mendapatkan sumber air untuk mengisi ulang armada saat terjadi kebakaran, akibatnya proses pemadaman tidak efektif.

"Sejauh ini krunya mengandalkan sungai untuk akses tercepat melakukan isi ulang. Jika tidak dijumpai di wilayah setempat, anggota harus menyeberang ke sumber air terdekat. Itu pun kalau arusnya tidak deras dan aksesnya bagus," terangnya, Kamis (23/2/2023).

Dalam kondisi tersebut, lanjutnya, ketika mobil penembak (pemadam) kehabisan air, maka mereka terpaksa kembali mengisi ulang. Imbasnya, upaya pemadaman tidak berjalan maksimal karena sumber air jauh dan tidak tersedianya mobil penyuplai.

Baca Juga: Begini Cara Nusa Tenggara Timur Antisipasi El Nino

"Pemadaman di Pakue misalnya, kadang Damkar harus kembali ke Lapai hanya untuk mengisi air karena mobil penyuplai hanya ada di Lasusua. Itu juga hanya satu unit," ungkapnya.

Kata dia, untuk pembuatan hidran, instansinya telah berkordinasi dan mendapat dukungan dari Dinas Pemberdayaan Masyatakat dan Desa (DPMD). Kerja sama dua instansi ini penting untuk mensiasati minimnya anggaran yang dimiliki Damkar.

"Hal ini bisa diwujudkan apabila setiap desa mau patungan untuk menyiapkan anggaran setiap tahun," ujarnya.

Pihaknya juga telah berkomunikasi dengan pihak PDAM terkait pemasangan hidran pada pipa induk mereka di wilayah kecamatan. Penempatannya harus ditinjau dan tidak menyulitkan armada saat melakukan pengisian.

"Per kecamatan minimal dua unit hidran dan wilayah padat penduduk tiga unit yang tersebar di beberapa titik. Saat ini baru satu yang tersedia yakni di kompleks perkantoran Pemda Kolaka Utara," jelas dia.

Syafar berharap pembuatan hidran ini dapat terwujud untuk memaksimalkan kru Damkar melakukan pemadaman.

Baca Juga: Pj Bupati Kolaka Utara Tekankan Penanganan 5 Persoalan Krusial

"Akhir-akhir pemerintahan Nur Rahman kami sudah sampaikan hanya saja belum terealisasi. Untuk pemerintahan saat ini belum kami sampaikan," imbuhnya.

Penjabat Bupati Kolaka Utara, Parinringi maklum kalau Damkar saat ini masih memiliki banyak keterbatasan fasilitas pendukung. Karena itu ia berjanji akan berupaya melakukan pembenahan peralatan Damkar.

"Kita berupaya untuk melengkapi kebutuhan tersebut agar pelayanan kepada masyarakat lebih maksimal," kata Pj bupati saat melepas satu kru Damkar ikut National Firefighter Skill Competition yang dihelat pada 1 Maret 2023 di Jakarta, di pelataran Rujab Wakil Bupati. (B)

Penulis: Muh. Risal H

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga