Rektor dan Wakil Rektor USU Positif COVID-19

Ones Lawolo, telisik indonesia
Senin, 13 Juli 2020
0 dilihat
Rektor dan Wakil Rektor USU Positif COVID-19
Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Sumatera Utara, dr Whiko Irwan. Foto: Ones Lawolo/Telisik

" Iya benar, mereka positif COVID-19 berdasarkan hasil swab. "

MEDAN, TELISIK.ID - Rektor Universitas Sumatera Utara (USU), Runtung Sitepu dikabarkan positif COVID-19 berdasarkan hasil pemeriksaan swab. Saat ini, dia sedang melakukan isolasi di rumahnya.

Selain rektor, Wakil Rektor USU, Rosmayati serta salah seorang anggota Majelis Wali Amanat USU, Darma Bakti, juga dikabarkan positif COVID-19.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Sumatera Utara, dr Whiko Irwan membenarkan Rektor USU, Runtung Sitepu dan Wakil Rektor USU, Rosmayati serta salah seorang anggota Majelis Wali Amanat USU, Darma Bakti, positif COVID-19.

"Iya benar, mereka positif COVID-19 berdasarkan hasil swab," kata dr Whiko Irwan kepada Telisik.id di ruangan kerjanya, Senin (13/7/2020).

Baca juga: Ibu Tiga Anak Ini Raih Gelar Doktor Tercepat di Taiwan

"Ketiganya sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing. Ketiganya tidak mengalami gejala umum corona dan kondisi mereka baik-baik saja," jelasnya.

Dia juga meminta pihak-pihak yang pernah melakukan kontak dengan Rektor USU dalam 14 hari terakhir agar melakukan swab di Rumah Sakit USU untuk memutus mata rantai penularan COVID-19.

"Kami imbau untuk segera melakukan tes swab di Rumah Sakit USU jika pernah melakukan kontak dengan pasien yang positif COVID-19 tersebut," kata Wiko.

Kemudian, kata dr Wiko, aktivitas kampus berjalan seperti biasa. Ditracing, yang hasil swabnya negatif, bisa bekerja seperti biasa dengan mematuhi protokol kesehatan.

"Yang swabnya positif tanpa gejala, isolasi mandiri di rumah," pungkasnya.

Reporter: Ones Lawolo

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga