Resep dan Tips Masak Ayam Jamur Kecap yang Lezat
Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Kamis, 25 Agustus 2022
0 dilihat
Ayam jamur kecap bisa menjadi salah satu resep makanan rumahan yang layak dicoba. Foto: Repro cookpad @ yashLaras_17
" Ayam jamur kecap bisa jadi salah satu resep makanan rumahan yang layak dicoba "
KENDARI, TELISIK.ID - Daging ayam termasuk salah satu daging hewani yang bisa diolah jadi beragam masakan. Salah satunya cocok dikombinasikan dengan aneka sayuran, termasuk jamur. Ayam jamur kecap bisa jadi salah satu resep makanan rumahan yang layak dicoba.
Sebelum mencoba resepnya, ada baiknya mencoba tips berikut, dalam menyajikan ayam jamur kecap yang lezat, seperti dilansir dari masakapahariini.com, yaitu:
1. Pilih Ayam Bagian Paha
Hidangan ayam kuah ini menggunakan bagian paha. Bertekstur lebih lunak dibandingkan dada, paha ayam juga lebih cepat matang saat dimasak. Paha ayam juga punya rasa yang lebih gurih dibandingkan dada. Meski begitu, kalorinya lebih besar dibandingkan bagian dada.
Untuk opsi lebih sehat, kamu bisa menggunakan paha ayam tanpa kulit. Setelahnya, kita gunakan jamur kancing yang masuk dalam beberapa jamur bernutrisi untuk dimasak. Biasanya jamur yang bernama champignon dijual dalam kemasan di pasar tradisional maupun supermarket.
2. Pilih Jamur yang Segar
Perhatikan bentuk dan aroma jamur untuk mengetahui kualitasnya. Jamur yang baik bisa dilihat dari bentuknya yang masih utuh tanpa ada tanda memar atau sayatan. Pilih jamur kancing yang kepalanya masih utuh dan warna yang putih bersih. Jika ada bercak kecokelatan, berarti kemungkinan jamur sudah tidak segar lagi, bahkan rusak.
Baca Juga: 5 Resep Mi Instan, Ide Jualan Praktis dan Low Budget
Kesegaran jamur juga bisa ditandai dengan tidak adanya bau menyengat. Dikarenakan bertekstur lunak, masukkan jamur di akhir proses memasak untuk hasil yang maksimal.
3. Pilih Kecap Berkualitas
Penambahan kecap pada sajian ini menjadi kunci utama. Pilih kecap dengan kualitas kedelai terbaik seperti Bango Kecap Manis. Kekentalan kecapnya akan membuat rasa menjadi spesial, tanpa perlu menuangkannya terlalu banyak. Warna hitam berkilau yang diberikan Bango Kecap Manis juga akan membuat anggota keluarga lebih berselera untuk menyantapnya.
Dikutip dari Briliofood.net, berikut resep ayam jamur kecap, resep ini juga bisa menjadi topping mi ayam.
Bahan:
- 250 gram dada ayam, potong dadu kecil-kecil.
- 1 bungkus jamur tiram, iris kecil-kecil.
- 4 siung bawang putih, cincang kasar.
- 1 bungkus kecap sachet.
- 1/2 sdm saus tiram.
- 100 - 150 ml air.
- 1/2 sdm tepung sagu dilarutkan dengan sedikit air.
- 1 batang daun bawang, potong sesuai selera.
Baca Juga: Resep Zuppa Soup Makanan Enak dan Gurih Asal Italia, Cocok untuk Ide Jualan
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan ayam masak hingga setengah matang.
2. Masukkan kecap dan saus tiram, aduk rata. Tambahkan jamur.
3. Masukkan air, garam, dan gula lada secukupnya.
4. Masukkan larutan tepung sagu, aduk-aduk. Biarkan sedikit mengental. Tambahkan irisan daun bawang. Sajikan. (C)
Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Kardin