Salat Maghrib Berjamaah Usai Babak Pertama, Suporter Arab Saudi jadi Sorotan di Piala Dunia 2022

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Minggu, 27 November 2022
0 dilihat
Salat Maghrib Berjamaah Usai Babak Pertama, Suporter Arab Saudi jadi Sorotan di Piala Dunia 2022
Supporter Arab Saudi yang melakukan ibadah maghrib secara berjamaah usai babak pertama laga Arab Saudi vs Polandia. Foto: Screenshot video

" Piala Dunia adalah salah satu kompetisi olahraga bertaraf internasional, dengan piala yang diberikan sebagai tanda kehormatan bagi pemenangnya "

QATAR, TELISIK.ID - Piala Dunia adalah salah satu kompetisi olahraga bertaraf internasional, dengan piala yang diberikan sebagai tanda kehormatan bagi pemenangnya. 

Ajang ini mempertemukan banyak suporter dari berbagai belahan dunia, di mana mereka berkumpul untuk mendukung tim nasional dari negara masing-masing.

Salah satunya, aksi dari supporter Arab Saudi yang melakukan ibadah maghrib secara berjamaah usai babak pertama laga Arab Saudi vs Polandia.

Baca Juga: Ketua KONI Pusat: Sulawesi Tenggara Konsen di Cabor Unggulan

Dilihat Telisik.id di instagram @undercover.id, nampak jemaah berbaju kaos hijau berbaris dalam shaf. Terdengar imam melanjutkan bacaannya setelah membaca Al-Faatihah. Imam itu membaca surat Al-Quraisy.

Ada beberapa orang yang sholat sendirian, tidak ikut berjamaah. Entah sholat sunnah atau sholat Maghrib.

Begitulah kondisi di Education City Stadium. Para jamaah Arab Saudi menunaikan salat Maghrib di ruangan khusus.

Baca Juga: Porprov ke-14 Sulawesi Tenggara Resmi Dimulai

Melansir Liputan6.com, unggahan video yang beredar di Twitter, aksi suporter Piala Dunia 2022 Qatar saat melaksanakan salat berjamaah menuai ragam komentar dari netizen.

Sebagian dari mereka merasa terharu karena ibadah menjadi hal yang nomor satu. Akan tetapi, tak sedikit yang berkomentar tentang busana yang digunakan, karena sebagian dari mereka mengenakan sepatu dan celana pendek saat melaksanakan salat.

Beragam komentar mulai bermunculan, salah satunya pengguna twitter @gagasjanggan berkomentar "serius nanya, sholat pake sepatu gpp ya?" namun ada juga yang membalas cuitan tersebut, dengan mengatakan bahwa "Adab mas, karena memang lbh afdhal ktka sholat itu mengenakan pakaian yg baik. Pake celana pendek asal jangan nyingkap sampe atas lutut juga gpp, tapi ya jd ga ikut sunnah rugi" tulis pemilik akun @danangga. (C)

Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Kardin

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga