Sebulan Tak Diperbaiki, Warga Anawai Kendari Keluhkan Kabel PLN Terbentang Rendah di Atas Kepala

Gusti Kahar, telisik indonesia
Senin, 12 Januari 2026
0 dilihat
Sebulan Tak Diperbaiki, Warga Anawai Kendari Keluhkan Kabel PLN Terbentang Rendah di Atas Kepala
Kebel milik PLN terbentang sangat rendah yang dikeluhkan warga di Kelurahan Anawai, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari. Foto: Gusti Kahar/Telisik.

" Warga RW 05, Kelurahan Anawai, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari, mengeluhkan lambannya pelayanan PT PLN (Persero) "

KENDARI, TELISIK.ID - Warga RW 05, Kelurahan Anawai, Kecamatan Wuawua, Kota Kendari, mengeluhkan lambannya pelayanan PT PLN (Persero).

Pasalnya, aduan terkait kabel listrik yang dinilai berpotensi menimbulkan kecelakaan di kawasan BTN Baito Permai, RT 05/RW 05, hingga kini belum juga ditindaklanjuti.

Ketua RW 05 Kelurahan Anawai, Mirkas mengatakan, pihaknya telah beberapa kali menyampaikan laporan kepada pihak PLN. Namun, bukannya mendapatkan respon cepat, Mirkas justru mendapatkan pelayanan kurang elok dari PLN ULP Wua-Wua.

"Saya arahkan Ketua RT saya datang melapor ke PLN Wuawua, dia bilang pihak PLN, seharusnya developer yang melapor bukan masyarakat, Ketua RT kembali melapor ke developer katanya langsung melapor saja ke pihak PLN. Mereka kesannya melempar-lempar kami," ungkap Mirkas kepada telisik.id, Senin (12/1/2026).

Menurutnya, laporan tersebut sudah disampaikan sejak awal Desember 2025, namun hingga saat ini belum ada respons maupun tindakan perbaikan dari pihak PLN.

Baca Juga: Tiang Utilitas Indihome, TV Kabel dan PLN Diduga Sebabkan Kecelakaan Maut, LAP2 Sultra: Terlalu Dekat Jalan

"Tiga hari lalu (Jumat, 9/1/2026) pihak PLN sempat datang turun survei, tapi hanya datang ambil dokumentasi saja. Sampai hari ini tidak ada tindakan lanjut," ujarnya.

Kerendahan bentangan kabel PLN itu tepat berada di atas kepala. Hal ini dapat berpotensi membahayakan masyarakat sekitar, apalagi kondisi cuaca saat ini cukup yang buruk.

"Kabel tersebut posisinya cukup rendah dan berada di area permukiman padat. Ini sangat berisiko, apalagi saat ini musim hujan. Kami khawatir bisa menimbulkan kecelakaan,” paparnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, kondisi ini membuat warga resah dan mempertanyakan komitmen PLN dalam memberikan pelayanan yang cepat dan responsif.

Mirkas berharap pihak PLN segera turun langsung ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan perbaikan, sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Kami berharap PLN jangan menunggu ada korban dulu baru bertindak. Keselamatan warga harus menjadi prioritas,” tegasnya.

Telisik.id berusaha mengkonfirmasi PLN ULP Wuaeua tetapi tidak mendapatkan respon apapun.

Baca Juga: Diskon Tambah Daya PLN 50 Persen 2026, Berikut Akses Promonya

Sementara itu, pihak PLN UP3 Kendari saat dihubungi telisik.id juga tidak memberikan tanggapan resmi.

"Tunggu pak, masih di lapangan," balas singkat Staff PLN UP3, Wibowo kepada telisik.id.

Warga RW 05 Anawai pun berharap, adanya perhatian serius dari pihak terkait agar potensi bahaya tersebut dapat segera diatasi demi keamanan dan kenyamanan masyarakat di BTN Baito Permai. (B)

Penulis: Gusti Kahar

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga