Siap Jadi Cabub Busel, Ini Nama Calon Wakil Aliadi

Deni Djohan, telisik indonesia
Sabtu, 28 November 2020
0 dilihat
Siap Jadi Cabub Busel, Ini Nama Calon Wakil Aliadi
Wakil ketua 1 DPRD Buton Selatan (Busel), Aliadi (Songko hitam) bersama istri ketika melakukan pertemuan di Kecamatan Batuatas. Foto: Ist.

" Jika benar pilkada itu akan dilaksanakan 2022 mendatang, berarti tahun 2021 ini sudah harus full mainnya. Karena sekitar bulan November itu tahapan pilkada sudah berjalan. "

BUTON SELATAN, TELISIK.ID - Meski jadwal Pilkada serentak tahun 2022 mendatang belum pasti, namun sejumlah bakal calon Bupati (Cabub) di Buton Selatan (Busel) telah bermunculan.

Sebagian dari mereka yang bakal maju sebagai Cabub telah genjot melakukan pertemuan dan sosialisasi dengan masyarakat.

Salah satunya adalah wakil ketua 1 DPRD Busel, Aliadi. Ketua DPD Hanura Busel ini bahkan dikabarkan telah mengantongi sejumlah nama yang akan mendampingi dirinya sebagai wakil. Diantaranya adalah wakil ketua dua DPRD Busel, Pomili Womal.

Selain Pomili Womal, terdapat pula nama, yaitu Samirudin yang diketahui merupakan suami dari anggota DPRD Busel partai persatuan pembangunan (PPP), Wa Kodu. Terdapat juga nama sekda Busel saat ini, Drs La Siambo.

"Tapi saya belum tau siapa pastinya. Yang pasti saat ini saya jalan saja dulu," ungkap Aliadi saat dikonfirmasi melalui sambungan telponnya belum lama ini.

Baca juga: Ruksamin Yakinkan Rakyat untuk Pimpin Konawe Utara Dua Periode

Jika jadwal pilkada telah pasti 2022 mendatang, kata dia, maka nama-nama para calon wakil itu mulai mengerucut.

Pasalnya, dapat dipastikan tahapan pilkada akan dilaksanakan pada 2021. Saat ini, dirinya hanya bisa berupaya dan berikhtiar sembari terus bersosialisasi bersama masyarakat.

"Jika benar pilkada itu akan dilaksanakan 2022 mendatang, berarti tahun 2021 ini sudah harus full mainnya. Karena sekitar bulan November itu tahapan pilkada sudah berjalan," bebernya.

Selain Aliadi, sejumlah nama yang diketahui merupakan putra daerah Buton Selatan telah bermunculan. Diantaranya adalah La Ode Budi, La Ode Basir dan La Ode Mutanafas.

Selain itu, terdapat pula nama mantan pejabat Bupati Busel yang juga mantan Calon Bupati, Muh Faizal La Imu, serta pengusaha asal Kaimana Papua, Samirudin. (B)

Reporter: Deni Djohan

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga