Tebar Manfaat Idul Adha, Golkar Kendari Kurban 1 Ekor Sapi

Musdar, telisik indonesia
Jumat, 23 Juli 2021
0 dilihat
Tebar Manfaat Idul Adha, Golkar Kendari Kurban 1 Ekor Sapi
Pembagian kurban oleh Maoliddin (baju kuning) kepada kader partai. Foto: Ist.

" Pengurus DPD II Golkar Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, menyembelih hewan kurban pada momen hari Raya Idul Adha 1442. "

KENDARI, TELISIK.ID - Pengurus DPD II Golkar Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), menyembelih hewan kurban pada momen hari Raya Idul Adha 1442.

Penyembelihan 1 ekor sapi ini, dilakukan di Kantor Sekretariat DPD II Golkar Kota Kendari.

 

Suasana penyembelihan 1 ekor sapi di kantor Golkar Kendari. Foto: Ist.

 

Pengurus Golkar Kota Kendari, Maoliddin mengungkapkan, kurban Golkar diinisiasi Ketua DPD II Golkar Kendari, La Ode Muhammad Inarto.

"Hewan kurbannya juga sumbangan dari pak ketua, La Ode Muhammad Inarto," kata Maoliddin.

Baca juga: Partai Gerindra dan ASR Bagi Kurban Langsung ke Rumah Warga

Baca juga: Rencana Pergantian Wakil Ketua II DPRD Butur Dipertanyakan

Maoliddin mengungkapkan, penyembelihan kurban dilakukan pada Rabu (21/7/2021), atau 1 hari setelah pelaksanaan hari raya Idul Adha 1442 H.

Daging kurban tersebut, kemudian dibagikan kepada sekira 60 kader partai yang membutuhkan bertempat di Kantor Golkar, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Kurban yang dilaksanakan Golkar Kendari ini, bertujuan untuk menebar manfaat kepada seluruh kader partai yang membutuhkan. Terlebih di situasi pandemi COVID-19.

"Muda-mudahan selain berkah yang kita harapkan, kurban tersebut juga memberikan manfaat bagi kader partai yang membutuhkan," pungkasnya. (C-Adv)

Reporter: Musdar

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga