Tips Efektif jadi Wanita Sukses Karir Sekaligus Ibu Rumah Tangga

Evy Septiana Warsito, telisik indonesia
Minggu, 03 Desember 2023
0 dilihat
Tips Efektif jadi Wanita Sukses Karir Sekaligus Ibu Rumah Tangga
Menjadi wanita yang multiperan merupakan hal yang tidak mudah, hal tersebut dikarenakan selain bekerja, wanita berperan dalam membantu perekonomian keluarga. Foto: shutterstock.com

" Saat ini, wanita seolah-olah dihadapkan pilihan sulit antara karir maupun ibu rumah tangga. Menjadi wanita yang multiperan merupakan hal yang tidak mudah, hal tersebut dikarenakan selain bekerja, wanita berperan dalam membantu perekonomian keluarga "

KENDARI, TELISIK.ID - Saat ini, wanita seolah-olah dihadapkan pilihan sulit antara karir maupun ibu rumah tangga. Menjadi wanita yang multiperan merupakan hal yang tidak mudah, hal tersebut dikarenakan selain bekerja, wanita berperan dalam membantu perekonomian keluarga.

Dikutip dari beautynesia.id, seorang wanita yang bekerja dianggap sebagai salah satu cara untuk dapat mengisi ruang di masyarakat, sedangkan seorang wanita dalam keluarga mempunyai tanggung jawab besar terhadap anak maupun permasalahan kompleks dalam rumah tangga.

Sedangkan menurut yoona.id dan kemenkeu.go.id, tekanan sosial wanita cenderung lebih besar dimana wanita seolah-olah dituntut untuk dapat melakukan semua peran baik menjadi wanita karir maupun ibu rumah tangga, dengan demikian diperlukan tips efektif menjadi wanita sukses karir sekaligus ibu rumah tangga, antara lain sebagai berikut:

1. Fokus apa yang dihadapi

Sebagai wanita karir sekaligus ibu rumah tangga menetapkan tujuan yang jelas dan spesifik sebelum bekerja merupakan hal yang fundamental, sehingga dapat membantu memberikan arah fokus tujuan kita. Fokus juga berkaitan dengan mampu menempatkan diri antara fokus pekerjaan dan fokus keluarga dirumah.

2. Mengatur jadwal rutinitas dan time management

Sebagai wanita karir sekaligus ibu rumah tangga, dapat mengatur jadwal rutinitas yang detail dan realistis, tujuannya untuk membantu mencapai hal yang diinginkan. Seorang wanita dikatakan sukses jika wanita tersebut dapat mengatur dan menghargai waktunya, baik waktu untuk keluarga maupun waktu untuk pekerjaan.

Baca Juga: Rekomendasi dan Harga Mesin Lipat Baju Otomatis Terbaru 2023, Mudahkan Pekerjaan Rumah

3. Tidak Perlu terlalu Perfeksionis.

Seorang perfeksionis seringkali kerap menyalahkan diri sendiri dan memiliki tingkat kepercayaan diri yang rendah sehingga merasakan kecemasan, bahkan tidak jarang menempatkan standar tinggi dalam kehidupan mereka. Sebagai wanita karir sekaligus ibu rumah tangga, seharusnya mampu bersikap realistis dan memaklumi diri sendiri, apabila tidak dapat menjalankan dua peran sekaligus antara pekerjaan rumah maupun pekerjaan kantor.

4. Menjaga Kesehatan dan Istirahat yang Cukup.

Seorang wanita karir sekaligus ibu rumah tangga, seharusnya dapat mempersiapkan fisik dan pikiran agar tetap prima dalam menjalankan rutinitas, hal tersebut dapat dilakukan dengan memberikan jeda tubuh untuk istirahat, menjaga pola makan, dan olahraga yang cukup. Namun apabila tidur siang sebagai alasan sulit berkonsentrasi, maka sebaiknya meluangkan waktu tidur siang untuk meningkatkan performa.

5. Menjadwalkan Me Time

Wanita yang memiliki peran tidak hanya urusan pekerjaan, tetapi juga urusan rumah. Dalam hal tersebut, me time sebagai langkah efektif untuk me recharge diri kita, dan sebagai cara untuk meningkatkan kesehatan fisik maupun mental.

Dapat melakukan hal-hal yang disukai seperti kesalon, yang membuat tubuh rileks.

6. Terhubung dengan Keluarga.

Terhubung dengan keluarga saat menjadi wanita karir sekaligus ibu rumah tangga merupakan hal yang penting, hal tersebut dapat dilakukan dengan membangun kedekatan dengan anak maupun keluarga melalui telepon, disela-sela istirahat kerja.

Baca Juga: Ini Tanaman yang Tumbuh Subur di Kamar Mandi

7. Optimis Belajar Mengembangkan Diri

Menjadi wanita sukses ketika dihadapkan pilihan antara karir dan ibu rumah tangga tentu tidaklah mudah. Wanita yang sukses adalah wanita yang mau terus belajar,  berfikir matang, fokus terhadap pasion yang tinggi, dan tentunya mampu menikmati kegagalan sebagai proses menuju apa yang dicita-citakan, belajar dari pengalaman sendiri maupun orang lain, dan belajar untuk tidak terlalu  mempermasalahkan hal yang kecil.

8. Memisahkan Urusan Pribadi dengan Pekerjaan

Ketidakberdayaan dalam memisahkan urusan pribadi dan pekerjaan, kadangkala membuat seseorang melampiaskan perasaan negatif ke tempat yang tidak seharusnya, dan dapat berakibat fatal. Sebagai seorang wanita sukses karir maupun ibu rumah tangga seharusnya mampu menyelesaikan masalah pribadi dirumah, dengan mencari alternatif penyelesaian masalah terbaik, sebagaimana mampu profesional menempatkan kehidupan pribadi maupun pekerjaannya secara seimbang.

Demikianlah tips efektif ketika wanita dihadapkan pilihan karir sekaligus ibu rumah tangga, dalam hal tersebut membagi waktu antara bekerja dan berumah tangga bukanlah hal yang mudah, dan seringkali menempatkan wanita dalam posisi dilema dengan tanggung jawab yang besar, sehingga diperlukan sikap optimisme wanita yang mampu menyeimbangkan aspek kehidupannya. (C)

Penulis: Evy Septiana Warsito

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga