Ulasan Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1, Rekomendasi Tontonan di Awal Juli 2023

Ahmad Badaruddin, telisik indonesia
Minggu, 09 Juli 2023
0 dilihat
Ulasan Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1, Rekomendasi Tontonan di Awal Juli 2023
Barisan penonton menuju ruangan bioskop untuk menyaksikan film Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1. Foto: Ahmad Badaruddin/Telisik

" Franchise film Mission Impossible yang film pertamanya rilis pada tahun 1996, kini kembali melanjutkan misi berbahaya Ethan Hunt (Tom Cruise) dan kawan-kawan dalam film ke-tujuhnya yang berjudul Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1 yang tayan sejak Sabtu (8/7/2023) kemarin "

KENDARI, TELISIK.ID - Franchise film Mission Impossible yang film pertamanya rilis pada tahun 1996, kini kembali melanjutkan misi berbahaya Ethan Hunt (Tom Cruise) dan kawan-kawan dalam film ke-tujuhnya yang berjudul Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1 yang tayan sejak Sabtu (8/7/2023) kemarin.

Film ini kembali menceritakan aksi berbahaya dari Ethan Hunt dan kawan-kawannya yang tergabung dalam Impossible Mission Force (IMF) yang menemukan musuh baru yang bukan seorang manusia, namun sebuah entitas yang berasal dari Artifficial Intelegent (AI) atau dalam bahasa Indonesianya disebut sebagai kecerdasan buatan.

Entitas AI tersebut menjadi ancaman baru yang membahayakan umat manusia karena mampu memasuki berbagai sistem yang ada di dunia yang dapat diakses melalui jaringan internet. Entitas AI tersebut hanya dapat dikendalikan oleh sebuah kunci yang berbentuk salib dan terbagi dua. Ethan dan kawan-kawan bertugas mencari kunci tersebut. Dalam proses mencarinya, mereka bertemu seorang pencuri ahli bernama Grace yang diperankan oleh Hayley Atwell dan antek-antek dari Entittas bernama Gabriel yang diperankan oleh Esai Morales.

Baca Juga: Film Tranformer Rise of The Beast Kuasai Bioskop di Kendari Sebulan Terakhir

Secara keselurahan, film yang merupakan film ke tujuh sekaligus film terakhir dari franchise Mission Impossible ini menawarkan sequence (gabungan dari beberapa scene) aksi yang tidak ada habisnya sejak awal. Dimulai dengan kehancuran kapal selam Sevastopol di awal film,aksi di gurun pasir, bandara Abu Dhabi, jalanan di Venice, Italia, pertarungan di gang-gang sempit dan terakhir di dalam kereta api yang menampilkan aksi berbahaya Tom Cruise melompat dari tebing menggunakan motor yang mana proses di balik layarnnya juga menjadi ajang promosi dari film ini.

Sequence aksi tersebut seakan tidak memberikan kesempatan kepada penonton untuk bernafas dan terus merasakan ketegangan yang dihadirkan oleh film yang satu ini. Sebagaimana yang dituturkan oleh salah satu penonton, Mansyur Saleh yang menonton film ini bersama dengan anaknya.

“Bagus, banyak scene aksinya yang keren dan bikin kita tidak berkedip, tegang terus, komedinya juga lucu di sela-sela scene aksinya,” paparnya pada Telisik.id, Minggu (9/7/2023).

Mansyur juga mengaku, telah mengikuti petualangan Ethan sejak film pertamanyanya dan menjadikan franchise film ini sebagai salah satu franchise film favoritnya.

Selain Mansyur yang memang telah mengikuti film ini sejak dulu, penonton baru seperti Sitti Rahmah mengaku, tetap bisa mengikuti film ini walau belum pernah menonton film-film sebelumnya.

“Tetap mengerti filmnya, walau saya belum pernah nonton film sebelumnya, karena tujuan dan misinya jelas,” jelasnya.

Baca Juga: Juli Telah Tiba, Ini Rekomendasi Sejumlah Film di Bioskop Kendari

Mission Imposible: Dead Reckoning Part 1 sendiri merupakan salah satu film yang paling ditunggu di tahun ini dan diprediksi menjadi film yang paling banyak ditonton di bulan Juli 2023 ini, sebagaimana yang dipaparkan oleh Steven Wijaya, Manajer Hollywood Square Kendari.

“Kalau menurut kami film yang akan mendominasi bulan ini, Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1 dan Insidious The Red Doors,” tulisnya via chat Whats App.

Film Mission Impossible: Dead Reckoning Part 1 sendiri ditulis oleh Christopher McQuarrie dan Erik Jendresen, serta disutradarai oleh Christopher McQuarrie yang juga menyutradarai film Mission Impossible sebelumnya. (A)

Penulis: Ahmad Badaruddin

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga