Warga Baubau Nikmati Sanset Pertama Tahun 2024 di Pantai Nirwana
Elfinasari, telisik indonesia
Senin, 01 Januari 2024
0 dilihat
Pantai Nirwana jadi wisata favorit yang di padati penduduk awal pergantian tahun 2024. Foto: Elfinasari/Telisik
" Di awal tahun 2024, Pantai Nirwana Kota Baubau menjadi magnet bagi warga setempat dan wisatawan dari berbagai daerah "
BAUBAU, TELISIK.ID - Di awal tahun 2024, Pantai Nirwana Kota Baubau menjadi magnet bagi warga setempat dan wisatawan dari berbagai daerah.
Dari pantauan Telisik.id hingga pukul 17.00 Wita, Senin (1/1/2023), pengunjung Pantai Nirwana masih ramai dan terus berdatangan sembari menikmati senja pertama di tahun 2024 ini.
Salah seorang pengunjung, La Ode Risawal dari Buton Selatan menuturkan, ia datang bersama keluarganya dan berbagi kesan menyegarkan menyambut tahun baru.
Baca Juga: Puncak Libur Nataru, Ribuan Wisatawan Serbu Pantai Toronipa
"Saya datang bersama keluarga sambil berharap tahun ini membawa berkah," ujarnya, Senin (1/1/2023).
Ia menambahkan, sebagai pegawai BPBD Buton Selatan, ia juga ikut memantau situasi di Pantai Nirwana yang menjadi tujuan libur akhir tahun.
Pengunjung lain, Salwia mengaku, ia datang bersama adiknya dan ingin mengabadikan moment awal tahun 2024 ini.
“Iya, saya datang hanya ingin buat story awal tahunlah. Liburan dulu kebetulan libur kerja juga," ucapnya.
Sementara itu, Danpos Sar Baubau, Susandi Padli, melakukan berbagai langkah untuk memastikan keamanan di Pantai Nirwana yang menjadi destinasi wisata favorit di daerahnya.
"Basarnas bekerja sama dengan PMI Kota Baubau dan Pol Air dan Babinkamtibmas Polres Baubau. Ada 12 personil yang dikerahkan, serta alat seperti Rib, Jetski, dan lainnya," ungkapnya.
Baca Juga: Pemda Bombana Kuatkan Toleransi dalam Memasuki Tahun 2024
Pengamanan di fokuskan pada 2 titik yaitu Pantai Nirwana dan Batu Sori. Hal ini dilaksanakan hingga 3 Januari 2024, dengan pemantauan ketat terhadap jumlah pengunjung.
"Kami mulai dari jam 07.00 Wita, memastikan keamanan hingga tempat wisata sepi," tambahnya.
Ia juga menghimbau masyarakat agar selalu menggunakan pelampung pada saat bermain di air atau berenang. (A)
Penulis: Elfinasari
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS