Warga Kampus UHO Kendari Hebohkan Seorang Pria Tak Dikenal Pancing Keributan

Erni Yanti, telisik indonesia
Rabu, 22 Mei 2024
0 dilihat
Warga Kampus UHO Kendari Hebohkan Seorang Pria Tak Dikenal Pancing Keributan
Pria yang tak diketahui asalnya sempat ditangkap oleh warga Lorong Bintang Kampus Baru UHO Kendari, namun berhasil kabur. Foto: Erni Yanti/Telisik

" Warga Lorong Bintang, Kampus Baru Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, dihebohkan dengan kedatangan seorang pria yang tidak diketahui asalnya, memancing keributan "

KENDARI, TELISIK.ID - Warga Lorong Bintang, Kampus Baru Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, dihebohkan dengan kedatangan seorang pria yang tidak diketahui asalnya, memancing keributan.

Berdasarkan pantauan Telisik.id terlihat mahasiswa maupun warga setempat dihebohkan aksi saling pukul terhadap seorang pria yang tidak diketahui asalnya.

Warga dan sejumlah mahasiswa yang masih berada di kos-kosan, berbondong - bondong keluar melihat kejadian tersebut.

Salah seorang warga, Lince mengungkapkan kekesalannya karena pria tersebut datang di kamarnya, tiba-tiba mengeluarkan kata-kata tak senonoh kepadanya.

Ia tidak mengetahui dari mana pria tersebut berasal, tiba-tiba berteriak.

Baca Juga: Tolak Ditertibkan, PKL Eks MTQ Blokir Jalan

"Saya kaget tadi tiba-tiba laki-laki itu minta nomor orang, tapi karena lama saya menyahut lama saya menyahut langsung dia teriaki saya," kata Lince.

Tak terima Lince diperlakukan seperti itu, kakaknya Arman mencari dan memburu sang pria, namun pria itu berhasil kabur.

Atas kejadian tersebut, terlihat luka berdarah di bagian tangan Arman, sambil menenangkan diri mencari keberadaan pria tersebut.

Tiba-tiba pria itu muncul kembali di depan lorong sembari memanggil dengan gaya pancingan untuk semua anak lorong agar keluar.

Baca Juga: Toyota Fortuner Tabrak Dua Lapak Pedagang Kaki Lima di Kendari, Satu Orang Luka-Luka

Arman pun mengejar pria tersebut namun ia melihat ada temannya membonceng sang pria lalu kabur dengan kecepatan tinggi.

Masyarakatpun ikut geram melihat tindakan pria tersebut yang datang mengacaukan lorong dan mengucapkan bahasa-bahasa tak senonoh.

"Itu orang dilaporkan saja di polisi dia cari keributan itu, pancing-pancing lagi anak lorong ini, dia gas-gas motor depan lorong dan diangkat-angkat tangannya," kata seorang Ibu bertahilalat di pipi. (B)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga