5 November Debat Kandidat Paslon, Dibagi Enam Sesi

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 28 Oktober 2020
0 dilihat
5 November Debat Kandidat Paslon, Dibagi Enam Sesi
Ketua KPU Muna, Kubais. Foto: Sunaryo/Telisik

" Jadwalnya 5 November di aula Rujab Galampa Kantolalo. "

MUNA, TELISIK.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muna mulai menetapkan jadwal debat kandidat Pasangan Calon (Paslon) bupati-wakil bupati. Sesuai rencana, debat akan dilaksanakan pada 5 November nanti.

"Jadwalnya 5 November di aula Rujab Galampa Kantolalo," kata Kubais, Ketua KPU Muna, Rabu (28/10/2020).

Dalam pelaksanaan debat nantinya, tetap mengacu pada Protokol Kesehatan (Prokes). Jumlah orang yang bisa masuk di dalam ruangan debat dibatasi. Terdiri dari paslon (masing-masing enam orang), lima komisioner KPU dan dua perwakilan komisioner Bawaslu.

Baca juga: Urusan Perut Rakyat Jauh Lebih Penting dari Gedung Tinggi

"Totalnya yang berada di dalam ruangan hanya 19 orang ditambah dengan panitia," sebutnya.

Untuk moderator, KPU menggandeng penyiar TV swasta nasional, Dian Nirza yang akan memandu jalanya acara. Debat akan dibagi enam sesi dengan durasi waktu 120 menit. 30 menitnya untuk segmen iklan layanan masyarakat.

"Untuk durasi 90 menitnya, kami masih susun materi debatnya," ujarnya. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga