5 Penyebab Janin Tidak Berkembang yang Wajib Wanita Tahu
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 30 November 2022
0 dilihat
Meski penyebab janin tidak berkembang masih belum pasti, namun ada beberapa hal yang perlu ibu hindari. Foto: Repro haibunda.com
" Salah satu kabar gembira yang paling dinantikan bagi pasangan suami istri adalah kehamilan. Namun kondisi ini harus dijaga, sebab seringkali terdapat kasus janin tidak berkembang dengan baik "
KENDARI, TELISIK.ID - Salah satu kabar gembira yang paling dinantikan bagi pasangan suami istri adalah kehamilan. Namun kondisi ini harus dijaga, sebab seringkali terdapat kasus janin tidak berkembang dengan baik.
Dikutip dari orami.co.id, janin tidak berkembang di dalam rahim pada tingkat normal. Bayi ini biasanya memiliki berat badan yang rendah saat lahir.
Intrauterine Growth Restriction atau IUGR merupakan istilah untuk bayi yang lebih kecil dari biasanya selama kehamilan.
Penyebab janin tidak berkembang memang perlu diketahui. Jangan sampai terjadi, pastikan sang ibu mengetahui hal apa saja yang perlu dihindari.
Baca Juga: Kenali 5 Penyebab dan Gejala Orang Sebelum Pingsan
Meski penyebab janin tidak berkembang masih belum pasti, namun ada beberapa hal yang perlu ibu hindari.
Sebab jangan sampai ibu melakukan hal yang bisa merugikan di masa mendatang bagi janinnya.
Melansir kompas.com dari Kid’sHealth, berikut beberapa penyebab janin tidak berkembang dengan baik:
1. Kelainan kromosom
Kelainan kromosom pada bayi dalam kandungan bisa terjadi pada saat fase pembelahan sel ketika pembuahan. Kondisi ini bisa menyebabkan gangguan pertumbuhan.
2. Masalah pada plasenta atau rahim
Gangguan pada plasenta (jaringan yang membawa nutrisi dan oksigen ke janin di dalam kandungan) dan rahim juga bisa mengganggu perkembangan janin.
Kondisi ini bisa disebabkan ibu hamil dulunya memiliki kebiasaan merokok, minum alkohol berlebihan atau menyalah gunakan narkoba.
3. Infeksi pada ibu hamil
Beberapa infeksi pada ibu hamil seperti cytomegalovirus, campak Jerman (rubella), toksoplasma, atau sifilis juga bisa memengaruhi kehamilan dan menyebabkan janin tidak berkembang.
4. Efek samping obat tertentu
Beberapa jenis obat seperti obat anti-kejang terkadang menyebabkan efek samping gangguan pada kehamilan. Untuk itu, setiap ibu hamil dianjurkan berhati-hati dan berkonsultasi ke dokter sebelum mengonsumsi segala jenis obat.
Baca Juga: Intip Deretan Fakta Obat yang Harganya hingga Puluhan Miliar
5. Masalah kesehatan tertentu
Penyebab janin tidak berkembang terkadang juga bisa berasal dari masalah kesehatan yang diderita ibu hamil, seperti penyakit lupus, anemia, hipertensi, diabetes, penyakit jantung, penyakit ginjal, atau gangguan pembekuan darah.
Mengingat ada banyak faktor penyebab janin tidak berkembang, para calon ibu yang mendambakan buah hatinya tumbuh dengan sehat sebaiknya mempersiapkan kehamilan dengan seksama.
Upayakan untuk menjaga pola makan sehat, cukup tidur, tidak merokok atau mengonsumsi alkohol atau narkoba, dapatkan vaksin untuk penyakit yang bisa diantisipasi dengan imunisasi, serta kontrol penyakit selama kehamilan.
Nah, itulah beberapa faktor yang membuat janin ibu tidak berkembang. (C)
Penulis: Fitrah Nugraha
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS