5 Tempat Terbaik di Kendari yang Cocok Buat Nikmati Malam Tahun Baru 2023

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Rabu, 21 Desember 2022
0 dilihat
5 Tempat Terbaik di Kendari yang Cocok Buat Nikmati Malam Tahun Baru 2023
Tahun Baru 2023 tidak lama lagi. Tentunya Anda harus menentukan lokasi yang cocok untuk menikmati malam pergantian tahun. Foto: Anjugan Teluk Kendari Facebook Nurul Halifah dan Kloase

" Tahun baru 2023 tidak lama lagi. Tentunya Anda harus menentukan lokasi yang cocok untuk menikmati malam pergantian tahun "

KENDARI, TELISIK.ID - Tahun baru 2023 tidak lama lagi. Tentunya Anda harus menentukan lokasi yang cocok untuk menikmati malam pergantian tahun.

Berikut Telisik.id merangkum beberapa rekomendasi tempat di Kendari yang bisa dikunjungi bersama keluarga, kekasih dan teman untuk menghabiskan malam pergantian tahun:

1. Kendari Beach

Tempat pertama yang cocok untuk menikmati malam pergantian tahun adalah Kendari Beach salah satu kawasan yang paling strategis di Kota Kendari.

Baca Juga: Daya Tarik Pantai Laguci Kabupaten Buton Selatan Mampu Gaet Warga Amerika

Terletak di pusat kota, Anda bisa menghabiskan waktu di tempat ini saat malam tahun baru nanti. Tempat ini juga menawarkan wisata kuliner dengan sajian beragam aneka jajanan khas Kota Kendari.

2. Anjungan Teluk Kendari

Selanjutnya ada Anjungan Teluk Kendari yang masih terletak di kawasan Kendari Beach. Tak hanya bisa menikmati pesona teluk.

Namun, tempat ini juga menawarkan jajanan dan wahana permainan yang bisa menghilangkan kejenuhan. Kabarnya tempat ini juga menjadi pusat pesta kembang api dan laser di malam tahun baru 2023.

3. Jembatan Teluk Kendari

Jembatan Bahteramas atau biasa dikenal dengan Jembatan Teluk Kendari bisa menjadi lokasi favorit pilihan Anda menikmati malam tahun baru nanti.

Lokasi jembatan yang panjangnya 1.348 meter ini berada di antara Kecamatan Poasia dan Kecamatan Kendari.

4. Pelataran Eks MTQ

Selanjutnya ada Pelataran Eks MTQ, tempat nongkrong murah meriah di Kendari jadi idaman anak muda, hampir setiap malam tempat ini tak pernah sepi pengunjung.  

Baca Juga: 5 Aktivitas Seru yang Wajib Dilakukan saat Liburan ke Islandia

Terletak jalan Abunawas, tempat ini bisa jadi pilihan Anda untuk menghabiskan waktu di malam tahun baru nanti.

5. Puncak Amarilis

Untuk menuju ke lokasi Puncak Amarilis, Anda harus menempuh perjalanan dengan waktu tempuh 1,5 jam dari pusat Kota Kendari.

Lokasi ini pun terbilang cukup strategis untuk menikmati kemeriahan kembang api mengudara di langit Kota Kendari dengan pemandangan matahari terbit (sunrise) saat keesokan harinya. (B)

Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Kardin

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga