7 Cara Mudah Mengusir Semut di Rumah Tanpa Membunuh

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 12 Oktober 2022
0 dilihat
7 Cara Mudah Mengusir Semut di Rumah Tanpa Membunuh
Semut di rumah dapat diusir dengan bahan alami tanpa harus membunuhnya. Foto: Repro Shutterstock

" Salah satu hewan yang seringkali berada di rumah adalah semut. Bahkan hewan satu ini mudah dijumpai di setiap rumah ketika ada sisa makanan yang mengandung gula berserakan di rumah "

KENDARI, TELISIK.ID - Salah satu hewan yang seringkali berada di rumah adalah semut. Bahkan hewan satu ini mudah dijumpai di setiap rumah ketika ada sisa makanan yang mengandung gula berserakan di rumah.

Umumnya, dikutip rentokil.co.id, selain kehadirannya yang tidak diinginkan oleh pemilik rumah, melihat banyak semut masuk rumah untuk mencari makanan atau tempat bersarang tentu akan sangat mengganggu.

Pasalnya, semut juga membutuhkan beberapa kebutuhan dasar yang dapat mereka temukan dengan mudah di rumah Anda, yaitu, sumber makan, air, dan tempat berlindung.

Di antara banyak ruangan di dalam rumah, ada beberapa tempat yang cenderung menjadi tempat favorit semut untuk mencari makan dan bersarang, ini termasuk dapur, kamar mandi hingga kamar tidur.

Baca Juga: Mengenal Modus Penipuan Online Berkedok Cinta

Hal tersebut pun jelas akan mengganggu pemilik rumah. Makanya perlu untuk mengetahui Cara mengusir semut tanpa harus membunuhnya.

Melansir cnnindonesia.com, berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengusir semut di rumah tanpa membunuh:

1. Insektisida serangga

Saat ini sudah ada insektisida serangga berbahan alami yang ampuh mengusir semut. Bahkan cara kerjanya tidak langsung membunuh semut di tempat.

Cukup semprot insektisida serangga satu kali di area yang sering dilewati semut. Keesokan harinya semut-semut itu sudah tidak akan mampir lagi ke tempat Anda.

2. Cabai

Cara mengusir semut tanpa membunuh bisa menggunakan cabai. Bumbu masak dengan rasa pedas ini sangat dibenci semut.

Anda cukup meletakkan 1-2 buah potongan cabai ke sudut-sudut atau area yang sering dilalui semut.

3. Lada hitam

Sama seperti cabai, lada hitam juga mempunyai aroma dan rasa pedas yang tidak disukai oleh semut.

Biji lada hitam utuh bisa ditebar di sekeliling makanan atau tempat-tempat yang dilewati semut supaya mereka pergi.

4. Kapur barus

Kapur barus mengandung bahan kalsium karbonat yang diklaim ampuh membasmi serangga, termasuk semut.

Cukup buat garis menggunakan kapur barus di area semut biasa melintas. Garis dari kapur barus itu akan mengeluarkan aroma khas yang dibenci semut.

5. Daun mint

Cara mengusir semut dari dalam rumah bisa dengan tanaman daun peppermint atau insektisida berbahan dasar daun mint.

Sama seperti lada hitam dan cabai, semut-semut umumnya tak menyukai aroma tajam dari peppermint.

6. Lemon

Alternatif lain untuk mengusir semut yaitu menggunakan cairan pembersih lantai beraroma lemon.

Baca Juga: 4 Cara Melatih Skill Leadership untuk Meraih Sukses

Selain menyegarkan suasana ruangan, wangi sitrus dari lemon ternyata tidak disukai oleh semut.

7. Kulit jeruk

Cara mengusir semut berikutnya yaitu dengan memanfaatkan kulit jeruk. Anda bisa menggunakan kulit jeruk sunkist atau kulit lemon.

Cukup meletakkan kulit jeruk di area yang paling sering dilalui semut. Nantinya semut-semut itu akan mangkir sehingga menjauh dari tempat tersebut.

Selain menerapkan cara mengusir semut tanpa membunuh di atas, Anda juga perlu membersihkan tempat-tempat yang mengundang kehadiran mereka. Pastikan rumah dalam kondisi selalu bersih dan bebas dari sisa makanan maupun sampah.

Nah, itulah beberapa cara efektif untuk mengusir semut tanpa membunuhnya. Selamat mencoba. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga