8 Destinasi Wisata di Kolaka Ini Bisa Dikunjungi saat Libur Lebaran
Muh. Sabil, telisik indonesia
Jumat, 14 Mei 2021
0 dilihat
Keindahan Pulau Tanjung Malaaha, Kolaka. Foto: Ist
" Betul Pak, jadi di Kolaka ini memang ada banyak titik tempat wisatanya, apalagi hampir setiap tahun kalau lebaran Idul Fitri, yah masyarakat butuh liburan, butuh refreshing. "
KOLAKA, TELISIK.ID - Saat libur Idul Fitri masyarakat Kolaka biasanya memanfaatkan waktu tersebut sebaik mungkin.
Selain bersilaturahmi kepada sanak keluarga, kerabat dan tetangga, masyarakat Kolaka juga akan menggunakan momentum liburan di hari yang fitri dengan mengunjungi beberapa spot destinasi wisata unggulan.
Hal demikian sudah merupakan tradisi serta kebiasaan warga Kolaka setiap tahunnya guna mengisi waktu libur Idul Fitri.
Setidaknya, Kabupaten Kolaka memiliki beberapa destinasi wisata favorit dan ramai pengunjung ketika libur hari raya Idul Fitri. Hal itu, berdasarkan data dan informasi dari Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Kolaka, Zulkarnain.
"Betul Pak, jadi di Kolaka ini memang ada banyak titik tempat wisatanya, apalagi hampir setiap tahun kalau lebaran Idul Fitri, yah masyarakat butuh liburan, butuh refreshing," ungkap Zulkarnain, Rabu (12/5/2021).
Berikut Telisik.id sudah merangkum 8 destinasi wisata unggul di Kabupaten Kolaka yang bisa dijadikan sumber referensi serta rujukan bagi para wisatawan dari dalam maupun luar Kolaka.
1. Pulau Padamarang
Indah dan eksotis itulah kalimat pertama terucap kala pengunjung menginjakkan kaki di lokasi objek wisata Pulau Padamarang.
Keunikan pulau yang satu ini terletak pada hamparan pasir putih dan bersih, serta ombak lautnya yang begitu tenang.
Pulau Padamarang, telah ditetapkan sebagai Taman Wisata Alam Laut (TWAL). Selain itu, wisatawan dapat pula menikmati berbagi keunggulan spot-spot lainnya di Pulau Padamarang, seperti: snorkling, diving, budidaya ikan dengan keramba.
Baca juga: Yuk Kunjungi Pantai Nanga Banda Reo, Tawarkan Pesona Wisata Kekinian
Kemudian, objek wisata bawah laut yang sungguh menawan, wisata outbound, serta wisata alam hutan yang masih terjaga keasriannya.
Di kawasan Pulau Padamarang ini juga terdapat sebuah pulau yang dihuni oleh suku Bajo dengan tradisi dan budaya tradisional yang sangat kental.
Melalui transportasi laut, pengunjung hanya membutuhkan waktu sekira 30 menit dari Kota Kolaka untuk mencapai akses objek wisata Pulau Padamarang.
2. Air Panas Ulunggolaka
Wisata alam air terjun Tiku Wuara'u dan air panas Ulunggolaka berjarak 12 kilometer dari ibu kota Kabupaten Kolaka. Lokasi ini banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal untuk menikmati keindahan air terjun setinggi 12 meter dan 70 meter.
Selain wisata air terjun dan air panas, di tempat ini juga terdapat lokasi Bumi Perkemahan Ulunggolaka yang masih sering digunakan kelompok pecinta alam guna kegiatan perkemahan dan camping.
Lokasi wisata ini masih tetap terjaga kelestarian dan keasriannya, karena masih dalam areal kawasan konservasi yang dilindungi. Di samping itu, di lokasi ini juga terdapat beberapa spot wisata lainnya, yaitu Gua Menara, Taman Firdaus, Gua Kelelawar dan Jembatan Patah Hati.
3. Tanjung Malaaha
Tanjung Malaaha terletak kurang lebih 30 kilometer ke arah utara dari ibu kota Kabupaten Kolaka. Tanjung Malaaha identik dengan keindahan alam pantai pasir putih dengan panjang kurang lebih 800 meter mengelilingi pinggir pantai. Di daerah ini juga terdapat terumbu karang yang dapat dijadikan wisata bawah laut.
4. Pantai Pasir Putih Poturua Watubangga
Pantai Poturua terletak hanya 15 kilometer dari Bandara Sangia Nia Bandera. Luas areal pantai kurang lebih 5,8 hektare. Kata Poturua dalam bahasa Mekongga berarti 'tempat tidur'.
5. Pulau Pisang
Wisata Pulau Pisang terletak di Selatan Ibu Kota Kabupaten Kolaka. Para wisatawan dapat menikmati keindahan wisata bawah laut yang begitu menawan.
Berbagai jenis terumbu karang dan spesies flora bawah laut bisa dinikmati dengan kegiatan snorkling dan diving.
Baca juga: Wisata Religi, Masjid Tertua dan Termegah di Kota Kendari
6. Sungai Tamborasi
Tamborasi memiliki keunikan sebagai sungai terpendek di dunia. Selain sumber air tawarnya yang berbatasan langsung dengan bibir pantai. Keunikan lain dari Sungai Tamborasi adalah hamparan pasir pantai, kesejukan serta kejernihan air sungainya.
Di samping itu, perpaduan dua rasa (air asin dan air tawar) serta dua suhu dingin dan hangat dapat dijumpai di tempat ini. Sehingga akan memberikan kenangan tak terlupakan.
7. Pantai Pasir Putih Tanjung Kayu Angin
Keindahan pantai pasir putih, udaranya yang sejuk, serta ketenangan alam sekitar, dapat dirasakan oleh setiap wisatawan yang datang di tempat ini.
Dengan deburan ombak yang tenang serta hamparan pasir putih sepanjang garis pantai akan membuat seseorang makin betah berlama-berlama di Pantai Pasir Putih Tanjung angin.
Di sekitar pantai tersebut, terdapat terumbu karang yang bisa dijadikan sebagai destinasi bawah laut. Para wisatawan dapat menikmati keindahan alam dengan dukungan kegiatan yang bersifat hiburan, rekreasi serta olahraga.
8. Gua Watu Wulaa
Gua Watu Wulaa (gua batu emas) terletak di Kelurahan Silea, kecamatan Wundulako, Kabupaten Kolaka.
Panjang gua ini sekira 25 meter, dan di bagian dalam gua terdapat ruang yang cukup luas. Bahkan, gua tersebut diyakini oleh penduduk setempat sebagai tempat pertapaan atau semedi dari Sangia Ni Lulo, Raja Mekongga ke VIII.
Pada waktu-waktu tertentu, di gua ini sering diadakan ritual adat oleh masyarakat sekitar. (B)
Reporter: Muh. Sabil
Editor: Haerani Hambali