Anggota Polres Manggarai Timur Dampingi Perawatan Lansia Penderita Katarak

Berto Davids, telisik indonesia
Selasa, 28 Juni 2022
0 dilihat
Anggota Polres Manggarai Timur Dampingi Perawatan Lansia Penderita Katarak
Anggota Polres Manggarai Timur, Bripka Heribertus Tena selaku Kasi Dokkes mendampingi, Petronela Tawu, lansia penderita katarak. Foto: Ist

" Petronela akan menjalankan perawatan operasi lanjutan di Rumah Sakit Kupang dan didampingi langsung oleh Kapolres Matim, AKBP I Ketut Widiarta "

MANGGARAI TIMUR, TELISIK.ID - Seorang ibu lansia penderita katarak, Petronela Tawu asal Kelurahan Watu Nggene, Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Provinsi NTT menjalankan perawatan di Puskesmas Waelengga, Selasa (28/6/2022)

Dalam perawatan itu Petronela didampingi seorang anggota Polres Matim, Bripka Heribertus Tena selaku Kasi Dokkes.

Menurut rencana Petronela akan menjalankan perawatan operasi lanjutan di Rumah Sakit Kupang dan didampingi langsung oleh Kapolres Matim, AKBP I Ketut Widiarta.

Bripka Heribertus pada kesempatan itu mengatakan kegiatan pendampingan ini merupakan tindak lanjut petunjuk dan arahan dari Tim Dirjen Kementerian Sosial RI melalui Sentra Efata Kupang.

Dalam proses perawatan selanjutnya di Kupang, kata dia, lansia penderita katarak ini akan didampingi Kapolres.

Baca Juga: Antisipasi Sebaran PMK Meluas, Polresta Mallang Kota Gelar Vaksinasi Massal Ternak

Saat ini, katanya lagi, Petronela Tawu masih menjalankan pemeriksaan di Puskesmas Waelengga untuk dilakukan observasi secara intensif sebelum dioperasi di Kupang.

"Untuk saat ini dasar pertimbangan hasil klinis dan hasil laboratorium Puskesmas Waelengga ibu Petronela belum bisa dirujuk untuk dioperasi," ujar Bripka Heribertus.

Baca Juga: Kominfo Buteng Respon Kolaborasi HIPMI Buteng Kembangkan Edukasi Pemasaran Digital

Sementara itu, Kepala Puskesmas Waelengga, Wolfri Yosep Daiman mengatakan bahwa para perawat Puskesmas Waelengga akan melakukan pemantauan secara berkelanjutan terhadap Petronela sembari menunggu dioperasi di Rumah Sakit Rujukan Kota Kupang.

Dikatakannya, Bhabinkamtibmas dan Kasi Dokkes Res Matim telah melakukan koordinasi ke Dirjen Kemensos RI melalui Sentra Efata Kupang terkait hasil pemeriksaan awal Petronela Tawu pada hari ini.

"Tim Sentra Efata berharap, agar pendamping disabilitas kabupaten Manggarai Timur, Kasi Dokkes, Bhabinkamtibmas, dan Puskesmas Waelengga untuk terus memantau perkembangan kesehatan penderita dan selalu berkoordinasi dengan pihak Sentra Efata sampai pada penderita secara klinis sudah dapat dilakukan operasi" kata Kepala Puskesmas. (B)

Penulis: Berto Davids

Editor: Musdar

Artikel Terkait
Baca Juga