Bungkam Turki, Timnas Portugal Makin Dekat dengan Piala Dunia 2022

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Jumat, 25 Maret 2022
0 dilihat
Bungkam Turki, Timnas Portugal Makin Dekat dengan Piala Dunia 2022
Skuad Timnas Portugal (seragam merah) saat merayakan kemenangan. Foto: Repro okezone.com

" Kualifikasi Piala Dunia 2022 masih terus berputar, berbagai negara siap menunjukkan penampilan terbaiknya "

JAKARTA, TELISIK.ID - Kualifikasi Piala Dunia 2022 masih terus berputar. Berbagai negara pun menunjukkan penampilan terbaiknya, salah satunya Timnas Portugal.

Melansir viva.co.id, Timnas Portugal menjaga peluang tampil di Piala Dunia 2022 setelah mampu menaklukkan Timnas Turki pada playoff Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Berduel di Estadio do Dragao, pada Jumat (25/3/2022) dini hari WIB, Selecao das Quinas menang telak 3-1.

Hasil tersebut membuat Portugal lolos ke final Path C play-off dan selangkah lagi lolos ke Piala Dunia 2022.

Pada laga final di Estadio do Dragao 30 Maret mendatang, Timnas Portugal bakal bersua Makedonia Utara yang sukses membungkam Italia.

Baca Juga: 6 Tim Unggulan Terancam Tak Berlaga di Piala Dunia 2022, Ada Cristiano Ronaldo

Mengutip bola.com, susunan pemain kedua tim:

Timnas Portugal (4-4-2): Diogo Costa; Diogo Dalot, Danilo Pereira, Jose Fonte, Raphael Guerreiro (88' Nuno Mendes); Bernardo Silva, Joao Moutinho (88' Matheus Luiz), Bruno Fernandes (81' William Carvalho), Otavio (88' Rafael Leao); Diogo Jota (71' Joao Felix), Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Fernando Santos (Portugal)

Timnas Turki (3-5-2): Ugurcan Cakir; Ozan Kabak, Merih Demiral, Caglar Soyuncu; Mehmet Zeki Celik (80' Yusuf Yazici), Berkan Kutlu, Orkun Kokcu (80' Dorukhan Tokoz), Hakan Calhanoglu, Muhammed Kerem Akturkoglu (66' Enes Unal); Cengiz Under, Burak Yilmaz.

Baca Juga: Harga Tiket Piala Dunia 2022 Qatar Hanya Rp 158 Ribu, Termurah di Dunia?

Pelatih: Stefan Kuntz (Jerman)

Diketahui, seperti yang dikutip dari wikipedia.org, Piala Dunia FIFA 2022 adalah Piala Dunia FIFA ke-22 yang putaran finalnya berlangsung di Qatar.

Perhelatan sepakbola ini adalah pertama kalinya Qatar menyelenggarakan turnamen ini. Turnamen sepak bola internasional empat tahunan yang diikuti oleh tim nasional sepak bola pria asosiasi anggota FIFA.

Turnamen ini diselenggarakan di Qatar pada Tahun 2022. Ini akan menjadi Piala Dunia pertama yang pernah diadakan di Timur Tengah dan yang pertama di negara mayoritas Muslim. (C)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga