Burhanuddin Adakan Acara Perpisahan, Masyarakat Sayangkan Pergantian Pj Bupati Bombana

Melsandy Wauda, telisik indonesia
Senin, 27 November 2023
0 dilihat
Burhanuddin Adakan Acara Perpisahan, Masyarakat Sayangkan Pergantian Pj Bupati Bombana
Acara perpisahan yang digelar mantan Pj Bupati Bombana, Burhanuddin di aula rumah jabatan, sebelum pulang ke Kendari. Foto: Ist.

" Mantan Bupati Bombana, Burhanuddin, bersyukur karena telah mendapatkan saudara-saudara baru di Bombana, dan kebersamaan ini akan tetap berlanjut "

BOMBANA, TELISIK.ID - Mantan Pj Bupati Bombana, Burhanuddin, menggelar acara perpisahan dengan masyarakat, Minggu (26/11/2023) malam di aula rumah jabatan Bupati Bombana.

Burhanuddin pada kesempatan itu mengatakan bahwa dirinya sudah seperti orang Bombana. Ini adalah hal yang patut disyukuri karena ada tugas yang telah dilaksanakan. Burhanuddin bersyukur karena telah mendapatkan saudara-saudara baru di Bombana, dan kebersamaan ini akan tetap berlanjut.

"Anggaplah saya sedang dalam perjalanan, dan saya akan kembali. Saya merasa Bombana sudah menjadi kampung halaman saya, maka dari itu saya akan mengabdikan diri saya di Bombana," ucap Burhanuddin.

Burhanuddin mengucapkan terima kasih kepada dinas-dinas yang telah bekerja sama dan terlibat langsung dalam terlaksananya kegiatan selama masa jabatannya di Bombana, dan memohon maaf yang sebesar-besarnya apabila ada pelayanan yang belum dilakukan dan masih ada yang belum berjalan secara maksimal selama menjabat sebagai Pj Bupati Bombana.

Baca Juga: Pelantikan Pj Bupati Kolaka Utara dan Buton Masih Tunggu Jadwal, Pj Bupati Bombana Aman

"Keberhasilan yang telah tercapai adalah keberhasilan kita bersama. Jika ada kesalahan yang terjadi, itu saya yang salah," jelas Burhanuddin.

Berita pergantian Penjabat Bupati Bombana terkesan mendadak, sehingga masyarakat bingung dan kecewa dengan proses pergantian ini. Masyarakat tidak mengetahui alasan yang jelas mengapa Burhanuddin diganti.

"Saya merasa sangat kecewa dengan sikap pemerintah terhadap pergantian ini. Bukan tidak setuju, tetapi tanpa ada aba-aba begitue," ucap Zulkarnain, masyarakat Bombana.

Baca Juga: Edy Suharmanto Bakal Dilantik jadi Pj Bupati Bombana

Beberapa masyarakat sangat menyayangkan pergantian penjabat bupati. Padahal pelayanan terhadap masyarakat Bombana sejauh ini dianggap baik. Pergantian penjabat bupati dilakukan di tengah masa jabatan Burhanuddin yang baru saja diperpanjang Agustus 2023 lalu, dan seharusnya berakhir Agustus 2024.

Usai acara perpisahan, mantan Pj Bupati Bombana, Burhanuddin, langsung melakukan perjalanan ke Kendari. Kini rujab telah kosong sembari menunggu kedatangan penjabat bupati yang baru.

Pelantikan Pj Bupati Bombana yang baru, Edy Suharmanto, dilaksanakan pada Senin (27/11/2023) di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara. Edy Suharmanto adalah putra kelahiran Bima, Nusa Tenggara Barat, dan saat ini menjabat sebagai Direktur Manajemen Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri. (B)

Penulis: Melsandy Wauda

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga