Deretan Rekomendasi Laptop Terbaik 2023, Cocok untuk Kerja dan Kuliah

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Sabtu, 07 Oktober 2023
0 dilihat
Deretan Rekomendasi Laptop Terbaik 2023, Cocok untuk Kerja dan Kuliah
Banyaknya varian laptop dengan berbagai spesifikasinya membuat kita punya banyak pilihan untuk menentukan laptop terbaik dengan budget yang sesuai. Foto: Repro Detik.com

" Ada beberapa rekomendasi merek laptop terbaik 2023 berdasarkan kategori yang mungkin bisa menjadi referensi "

KENDARI, TELISIK.ID - Laptop kini menjadi barang yang wajib dimiliki untuk menunjang kebutuhan kuliah maupun pekerjaan. Banyaknya varian laptop dengan berbagai spesifikasinya, membuat kita punya banyak pilihan untuk menentukan laptop terbaik dengan budget yang sesuai.

Selain melihat spesifikasinya, kita juga perlu menentukan berapa budget uang yang akan kita keluarkan. Baik itu untuk kerja, gaming, atau sekedar mengerjakan tugas sekolah.

Ada beberapa rekomendasi merek laptop terbaik 2023 berdasarkan kategori yang mungkin bisa menjadi referensi Telisikers tentang cara memilih jenis laptop yang tepat sebelum membelinya.

Berikut ini rekomendasi merek laptop terbaik 2023 dilansir dari Detik.com dan cekaja.com:

1. Laptop ASUS Zenbook S 13 OLED

Laptop ASUS Zenbook S 13 OLED ini jadi pilihan lain yang cocok diandalkan untuk urusan pekerjaan dan urusan kuliah. Dengan ukuran yang ringkas serta desain yang tipis, laptop ini bisa dengan mudah dibawa kemana-mana dan terasa ringan.

Terpasang prosesor 13th Gen Intel Core i7 yang dipadaukan dengan grafis Intel Iris Xe, sehingga laptop ini memiliki performa yang mumpuni untuk urusan pekerjaan yang berat.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Laptop Terbaik dengan Bobot Paling Ringan

Laptop ini juga bisa bertahan seharian, dengan baterai yang bisa bertahan hingga lebih dari 14 jam dalam penggunaan normal. Dari segi desain pun laptop ini terlihat elegan. Serta, dengan bentuk yang tipis dan bobot yang ringan, hanya 1 cm slim dan 1 kg light.

Prosesor: AMD Ryzen 7 6800U Mobile Processor

Display: 13.3-inch 2.8K OLED 100?I-P3, PANTONE Validated

Memori: 16GB LPDDR5-6400Mhz dual channel RAM

Storage: 1TB M.2 NVMe PCIe 4.0 Performance SSD

Masa pakai baterai yang diuji: 16 jam (based on PCMark Battery Test)

2. ASUS Vivobook Go

Laptop terbaru ini merupakan salah satu laptop terbaik 2023 jenis consumer mainstream. Alasannya adalah karena ia merupakan laptop paling ringkas di kelas entry, mulai dari Rp 6.299.000 yang sudah memenuhi standar militer.

Dari sisi layar, laptop terbaik ASUS di harga terjangkau ini sudah menggunakan layar resolusi Full HD. Sebagai gambaran, di pasaran saat ini masih banyak laptop yang dijual di kisaran harga serupa, tapi masih menggunakan layar resolusi HD.

Prosesor: AMD Ryzen 3 7320U / AMD Ryzen 5 7520U Mobile Processor

Display: 14-inch Full HD up to 250 nits brightness

Memori: 8GB / 16GB LPDDR5 RAM

Storage: 256GB / 512GB M.2 NVMe PCIe 3.0 SSD

Masa pakai baterai yang diuji: 4-5jam

3. Apple MacBook Air (M2)

MacBook Air terbaru ditenagai oleh prosesor M2 Apple, menjadikannya laptop terbaik di 2023 bagi kebanyakan orang. Untuk model paling basic, laptop ini dibekali memori 8GB, penyimpanan 256GB, CPU 8-core, GPU 8-core, dan dibanderol mulai dari Rp 19.999.999.

Layar Liquid Retina

Layar 13,6 inci (diagonal) dengan lampu latar LED dan teknologi IPS;1

resolusi bawaan 2560 x 1664 pada 224 piksel per inci

Kecerahan 500 nit

Warna

Dukungan untuk 1 miliar warna

Warna luas (P3)

Teknologi True Tone

Pemutaran film aplikasi Apple TV hingga 18 jam

Web nirkabel hingga 15 jam

Baterai lithium-polymer 52,6 watt?jam

Adaptor Daya USB-C 30 W (disertakan pada M2 dengan GPU 8?core)

Adaptor Daya Port USB-C Ganda 35 W (disertakan pada M2 dengan GPU 10?core dan penyimpanan 512 GB, dapat dikonfigurasi dengan M2 dengan GPU 8?core)

Kabel USB-C ke MagSafe 3

Pengisian daya cepat dengan Adaptor Daya USB-C 70 W

4. HP Spectre x360 14

HP Spectre x360 14 tidak hanya cantik untuk dilihat, tetapi menyenangkan untuk digunakan sebagai perangkat untuk bekerja sehari-hari.

Baca Juga: MacBook Pro M2 13 Inch, Laptop Apple dengan Beragam Keunggulan

Dibekali prosesor Intel Generasi ke-11 terbaru dan grafis terintegrasi Iris Xe menghadirkan kinerja tajam tanpa perlambatan atau macet. Masa pakai baterai juga sangat baik, rata-rata 10 jam.

Spectre menyertakan layar 3:2 dan jika resolusi FHD tidak sesuai dengan keinginanmu, tersedia opsi OLED dan 1.000-nit. Bahkan ada paket stylus, yang menempel secara magnetis ke sisi Spectre.

5. HP EliteBook 840 G9

EliteBook 840 merupakan laptop yang cocok untuk bisnis, karena ramping dan punya pilihan port bagus. Masa pakai baterai yang baik, dan fitur webcam-nya juga telah yang diperbarui. Laptop ini termasuk yang tahan untuk pemakaian jangka panjang, serta menawarkan kemudahan servis dan peningkatan RAM dan penyimpanan.

Prosesor: Intel Core i5-1240P

Layar: 14-inci 1920×1200 IPS non-sentuh

Memori: 8 GB

Storage: SSD 256 GB

Masa pakai baterai yang diuji: 10 jam. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga