Dermaga Lainea Diserbu Penumpang Akibat Antrean Panjang di Pelabuhan Torobulu

La Ode Andi Rahmat, telisik indonesia
Rabu, 19 April 2023
0 dilihat
Dermaga Lainea Diserbu Penumpang Akibat Antrean Panjang di Pelabuhan Torobulu
Dermaga di Kecamatan Lainea, Kabupaten Konawe Selatan diserbu pemudik akibat antrean panjang mengular di Pelabuhan Feri Torobulu-Tampo. Foto: Ist.

" Ratusan pemudik serbu dermaga di Kecamatan Lainea, Kabupaten Konawe Selatan lantaran antrean panjang mengular di Pelabuhan Torobulu, para penumpang lebih memilih menggukan kapal kayu meskipun lebih mahal dan berisiko pada keselamatan "

KENDARI, TELISIK.ID - Ratusan pemudik serbu dermaga di Kecamatan Lainea, Kabupaten Konawe Selatan lantaran antrean panjang mengular di Pelabuhan Torobulu, para penumpang lebih memilih menggukan kapal kayu meskipun lebih mahal dan berisiko pada keselamatan.

Salah seorang penumpang, Jumran Milen mengatakan, harus merogoh kocek sebanyak Rp200.000 untuk naik kapal kayu dengan rute Linea-Tampo, jika dibandingkan dengan tiket kapal rute Torobulu-Tampo hanya Rp130.000 untuk 2 orang penumpang dan 1 unit kendaraan motor.

"Sewanya Rp200.000 untuk 2 orang dan 1 motor," ujarnya kepada Telisik.id, Rabu (19/4/2023).

Baca Juga: Pedagang Buah di Jalur Mudik IniAlami Peningkatan Pendapatan Jelang Lebaran

Penumpang lain, Dian Tumada mengatakan, meskipun penumpang berjumlah ratusan namun semua dapat diangkut lantaran banyaknya kapal kayu milik warga yang beroperasi.

"Padat tapi langsung diangkut semua, karena banyak kapal," ujarnya.

Baca Juga: Diduga Banyak Calo di Pelabuhan Amolengo-Labuan, Pemudik Resah

Ia juga trauma jika harus mengantre di Pelabuhan Feri Torobulu, pasalnya ketika mengantre dengan menggunakan motor untuk masuk ke dalam kapal mesti berdesak-desakan.

Kondisi tersebut menyebabakan bodi motor rentan mengalami kerusakan akibat gesekan dengan motor penumpang lainnya.

"Pengalaman sebelumnya pelat motorku bengkok, bodynya juga lecet," pungkasnya. (B)

Penulis: La Ode Andi Rahmat

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga