Divhumas Polri Gelar Dialog Publik Virtual, Kesiapan Sambut Masa Kampanye 2024

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Kamis, 30 November 2023
0 dilihat
Divhumas Polri Gelar Dialog Publik Virtual, Kesiapan Sambut Masa Kampanye 2024
PJU Polda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, KPU dan Bawaslu Sulawesi Tenggara, menghadiri acara tersebut. Foto: Ist.

" Divisi Humas Polri mengambil inisiatif untuk menggelar dialog publik, guna membahas kesiapan Polri dalam menyambut Natal dan tahun baru (Nataru) di masa kampanye Pemilu 2024 "

KENDARI, TELISIK.ID - Divisi Humas Polri mengambil inisiatif untuk menggelar dialog publik, guna membahas kesiapan Polri dalam menyambut Natal dan tahun baru (Nataru) di masa kampanye Pemilu 2024.

Sentral kegiatan ini berlangsung di Mabes Polri, Jakarta yang terhubung secara virtual dengan Polda di seluruh Indonesia.

Karo Penmas Divhumas Polri mewakili Kadiv Humas Polri memimpin kegiatan tersebut. Kabid Humas Polda Sulawesi Tenggara, Kombes Pol Ferry Walintukan menyampaikan, melalui Kasubbid PPID Kompol Dulyamin Damin di ruang Posko Ops Polda.

Di Mabes Polri, sejumlah narasumber seperti Pejabat Polri, akademisi, budayawan, rohaniawan dan undangan lainnya turut serta dalam dialog publik ini. Kabid Humas menjelaskan tujuan kegiatan ini, termasuk menyampaikan pesan damai untuk mewujudkan pemilu damai seiring dengan kegiatan pengamanan Nataru 2024.

Baca Juga: Warga Angata Konawe Selatan Demo Polda Sulawesi Tenggara, Tuntut Bebaskan Petani yang Ditahan Dinilai Tak Prosedural

Baca Juga: Polda Sulawesi Tenggara Komit Ungkap Penembakan Nelayan, 7 Saksi Diperiksa Terkait Insiden Bom Ikan

"Dalam dialog publik ini, Polri bersama stakeholder lainnya berupaya menyampaikan pesan sejuk kepada masyarakat guna mewujudkan Kamtibmas kondusif," ungkap Kabid Humas, dalam keterangan tertulis, Rabu (29/11/2023).

Pelaksanaan dialog publik secara virtual dihadiri oleh pejabat dan personel Bidhumas Polda dari seluruh Indonesia, termasuk Bidhumas Polda Sulawesi Tenggara. Di ruang Posko Ops Biro Ops, sejumlah pejabat dan personel Bidhumas Polda serta undangan lainnya turut mengikuti kegiatan ini.

Kegiatan ini menjadi forum penting untuk menggalang dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk PJU Polda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, KPU Provinsi, dan Bawaslu Sulawesi Tenggara. Dalam suasana dialog yang kondusif, para peserta dapat menyampaikan pandangan dan mendukung upaya menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilu 2024. (C-Adv)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga