Fakta Kondor Andes, Burung Terbesar yang Terancam Punah

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Minggu, 08 Oktober 2023
0 dilihat
Fakta Kondor Andes, Burung Terbesar yang Terancam Punah
Rentang sayap Kondor andes bisa mencapai lebih dari tiga meter dengan berat berkisar 11 Kg untuk betina dan 15 Kg untuk jantan. Foto: Idntimes.com

" Burung kondor andes kerap disebut-sebut sebagai burung pemangsa terbesar di dunia. Menurut San Diego Zoo, rentang sayap mereka bisa mencapai lebih dari tiga meter dengan berat berkisar 11 kilogram untuk betina dan 15 kilogram untuk jantan "

KENDARI, TELISIK.ID - Burung kondor andes kerap disebut-sebut sebagai burung pemangsa terbesar di dunia. Menurut San Diego Zoo, rentang sayap mereka bisa mencapai lebih dari tiga meter dengan berat berkisar 11 kilogram untuk betina dan 15 kilogram untuk jantan.

Tubuh mereka juga bisa tumbuh hingga sepanjang 1,3 meter. Kondor Andes (Vultur gryphus) adalah spesies burung Amerika Selatan dalam famili Cathartidae Hering Dunia Baru dan satu-satunya anggota genus Vultur seperti dilansir dari Wikipedia.com

Burung ini dapat ditemui di pegunungan Andes dan pantai Pasifik Amerika Selatan barat. Hering ini merupakan hering darat terbang terbesar di Belahan Barat.

Baca Juga: Fakta Unik Kelelawar Putih, Hewan Mungil Bermuka Babi

Burung kondor bisa terbang ratusan kilometer tanpa mengepakkan sayap. Berikut fakta menarik kondor andes yang wajib kamu tahu dikutip dari Idntimes.com:

1. Suka tinggal di daerah berangin

Sekalipun rentang sayap mereka lebar, kondor andes cukup kesusahan membawa berat tubuh mereka melayang di udara. Oleh sebab itu, mereka suka tinggal di daerah berangin.

Mereka akan memanfaatkan arus angin untuk bisa meluncur di udara. Kondor andes gak cuma tinggal di daerah pegunungan, tapi juga di daerah pesisir dengan angin sepoi-sepoi dan padang pasir yang memiliki arus udara panas daratan yang kuat.

2. Jaga suhu tubuh dengan buang air di kaki sendiri

Kondor andes punya cara unik untuk menjaga temperatur tubuhnya tetap normal. Kondor andes akan melakukan mekanisme pendinginan tubuh urohydrosis bila kepanasan alias mereka buang air di kakinya sendiri.

Baca Juga: Tips Hewan Peliharaan Terhindar dari Kutu

Temperatur tubuh mereka akan menurun ketika kotoran di kakinya menguap. Oleh sebab itu, kaki mereka biasanya seperti memiliki noda putih dari uric acid. Cara ini juga dilakukan kebanyakan burung pemakan bangkai.

3. Suka berjemur

Tak cuma manusia, kondor andes pun suka berjemur santai. Menurut Peregrine Fund, burung yang merupakan predator puncak di habitatnya ini suka merentangkan sayapnya selagi bertengger di suatu tebing. Hal ini memungkinkan sinar matahari mengenai tiap bulunya. Jadi mereka gak cuma menghangatkan diri, tapi juga menjaga bulu mereka tetap sehat. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga