Gelar Musda IX, DPD REI Sultra Perkuat Kinerja Organisasi

Ruliawan Putra Utama, telisik indonesia
Senin, 28 Februari 2022
0 dilihat
Gelar Musda IX, DPD REI Sultra Perkuat Kinerja Organisasi
Pembukaan Musda IX DPD REI Sultra. Foto Ruliawan/Telisik

" Musda IX DPD REI Sultra kali ini bertujuan untuk memperkuat kinerja organisasi untuk meningkatkan kualitas properti Sulawesi Tenggara "

KENDARI, TELISIK.ID - Dewan Perwakilan Daerah Real Estate Indonesia (DPD REI) Sultra melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) IX pada Senin (28/2/22) di salah satu hotel di Kendari.

Musda IX  DPD REI Sultra kali ini bertujuan untuk memperkuat kinerja organisasi untuk meningkatkan kualitas properti Sulawesi Tenggara. Musda IX ini dibuka oleh Ketua DPP REI, Paulus Totok Lusida.

Wakil Ketua DPP REI, Reymon Arfandi mengatakan bahwa 27 tahun REI berdiri sampai saat ini kualitas masih hal yang utama dalam kinerja REI.

"Anggota REI harus siap untuk itu," kata Reymon.

Baca Juga: Tokoh Agama Sultra Sebut Pernyataan Menag Tak Analogikan Azan dengan Gonggongan Anjing

Selain itu Reymon Arfandi juga menegaskan bahwa anggota REI harus selalu menjaga kekompakan dan saling membantu satu sama lain.

"Kita adalah organisasi yang memiliki kekompakan yang kuat,".ungkapnya.

Baca Juga: Kasus COVID-19 di Kota Kendari Menurun, Kini Tersisa 595

Terakhir Wakil Ketua DPP REI itu juga menyampaikan, siapapun yang terpilih sebagai Ketua REI Sultra nanti harus menjalankan amanah dengan baik.

"Yang terpilih jadi ketua harus berjuang mementingkan organisasi di atas kepentingan pribadi," ujar Reymon. (C-Adv)

Reporter: Ruliawan Putra Utama

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga