Jadi Wisata Kekinian, Ini Lokasi Instagramable di Kota Kendari

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Minggu, 02 Oktober 2022
0 dilihat
Jadi Wisata Kekinian, Ini Lokasi Instagramable di Kota Kendari
Kendari Water Front City, merupakan salah satu kawasan instagramable di Kota Kendari yang berada di Kawasan Jembatan Bungkutoko tepatnya di Kelurahan Petoaha dan Bungkutoko Kecamatan Abeli. Foto: Nur Khumairah/Telisik

" Mencari lokasi yang tepat untuk diunggah di sosial media merupakan salah satu kebiasaan muda-mudi yang hidup di masa gadget seperti saat ini. Salah satu lokasi yang tidak kalah kekinian dengan beberapa tempat lain di Kota Kendari adalah Kendari Water Front City "

KENDARI. TELISIK.ID - Mencari lokasi yang tepat untuk diunggah di sosial media merupakan salah satu kebiasaan muda-mudi yang hidup di masa gadget seperti saat ini. Salah satu lokasi yang tidak kalah kekinian dengan beberapa tempat lain di Kota Kendari adalah Kendari Water Front City.

Penataan kawasan ini dimulai sejak Oktober 2019 lalu, dengan luas lahan 31 hektare dan memakan anggaran sebesar Rp 39,6 miliar. Pembangunan di wilayah tersebut, juga merupakan program peningkatan kualitas kawasan permukiman, seperti yang diungkapkan oleh Sumardin yang juga seorang warga di situ.

"Sebenarnya ini satu kelurahan saja, anggarannya digabung hanya pas pengerjaannya beda kontraktornya dengan lama pengerjaan satu tahun," tuturnya, Senin (2/10/2022).

Baca Juga: Deretan Geopark Indonesia Diakui UNESCO, Nomor 7 dari Sulawesi

Akmal seorang pengunjung yang pertama kali berkunjung Kendari Water Front City ini juga mengaku, jika tempatnya menarik.

Kawasan ini menjadi salah satu swafoto favorit yang banyak dicari oleh muda-mudi setempat. Beberapa warga yang berdatangan ke tempat ini mengaku ingin mengabadikan momen dan diunggah di masing-masing akun sosial medianya.

"Bagus tempatnya, selain bersih tertata rapi. Hanya sayang ada beberapa cat yang pudar, Tolong pemerintah diperhatikan lagi," ujarnya.

Seorang pengunjung lainnya, Ismin mengaku suka dengan kehadiran Kendari Water Front City, selain bisa menikmati keindahan taman-taman yang ditata dengan rapi juga bisa menikmati pemandangan perahu nelayan tradisional.

"Lumayan sih jalan-jalan ke tempat ini, cantik dan bisa sesekali lihat aktivitas nelayan yang lalu lalang," katanya.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik yang Hanya Ada di Spanyol

Lokasi yang berada di Kelurahan Bungkutoko dan Petoaha Kecamatan Abeli ini cukup digandrungi masyarakat setempat, selain muda-mudi, nampak beberapa ibu-ibu juga ikut eksis berswafoto di tempat ini, bahkan beberapa lainnya memboyong anak dan istrinya menikmati keindahan matahari di sore hari.

Tempat ini cukup ramai terutama di hari weekend seperti Sabtu dan Minggu. Kawasan ini dulunya adalah kawasan kumuh yang berada di sekitar area jalur Jembatan Kuning Bungkutoko.

Adapun penataan kawasan ini meliputi ruang terbuka hijau, jalan lingkungan, jalan tepi laut atau waterfront, saluran air, titian ke keramba sepanjang 320 meter, tempat pengolahan sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPS 3R), plat duiker, tambatan perahu, tempat duduk dan jalan paving blok. (A)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga