Jalan Kendari-Konsel Jadi Kubangan Air, Pemkot Koordinasi ke Provinsi

Musdar, telisik indonesia
Kamis, 20 Mei 2021
0 dilihat
Jalan Kendari-Konsel Jadi Kubangan Air, Pemkot Koordinasi ke Provinsi
Jalan Kendari-Konsel. Foto: Musdar/Telisik

" Jalan itukan statusnya bukan jalan kota tapi provinsi. Kami sementara izin ke pemerintah provinsi agar bisa kita koordinasikan bersama sehingga apa yang dikeluhkan masyarakat dapat teratasi "

KENDARI, TELISIK.ID - Pengguna jalan raya Kendari menuju Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), harus ekstra hati-hati ketika melintas.

Pasalnya, jalan raya yang lokasinya tepat berada depan SMA Negeri 5 Kendari itu, kondisinya rusak.

Terlebih jika hujan mengguyur, jalan Kendari-Konsel itu jadi kubangan air. Kondisi itupun selalu dikeluhan masyarakat yang melintas.

Baca Juga: Kendari Dapat Porsi Besar PPPK 2021, Semua untuk Guru

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir mengatakan, sejak dua hari lalu pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Koordinasi itu dilakukan karena jalan tersebut statusnya jalan Provinsi.

"Jalan itukan statusnya bukan jalan kota tapi provinsi. Kami sementara izin ke pemerintah provinsi agar bisa kita koordinasikan bersama sehingga apa yang dikeluhkan masyarakat dapat teratasi," jelas politikus PKS ini.

Baca Juga: Belajar Tatap Muka di Kendari Mulai Tahun Ajaran Baru

Hanya saja, Sulkarnain belum bisa memastikan kapan jalan provinsi diperbaiki, namun ia mengharapkan perbaikan segera dilakukan.

"Muda-mudahan dalam waktu dekat segera diatasi. Kan tidak panjang sekitar 50an meter," pungkasnya. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga