Jaringan Relawan Nasional Haluoleo Deklarasi Dukung Anies Capres 2024
Pangga Rahmad, telisik indonesia
Minggu, 16 Oktober 2022
0 dilihat
Sejumlah millenial yang tergabung dalam Jarnas Haluoleo deklarasi dukung Anies di Pilpres 2024. Foto: Pangga Rahmad/Telisik
" Sejumlah millenial yang tergabung dalam Jaringan Relawan Nasional (Jarnas) Haluoleo menggelar deklarasi dukungan kepada Anies Rasyid Baswedan sebagai calon presiden 2024, di Kendari, Sulawesi Tenggara "
KENDARI, TELISIK.ID - Sejumlah millenial yang tergabung dalam Jaringan Relawan Nasional (Jarnas) Haluoleo menggelar deklarasi dukungan kepada Anies Rasyid Baswedan sebagai calon presiden 2024, di Kendari, Sulawesi Tenggara, Minggu (16/10/22).
Ketua Jarnas Haluoleo, Ahmad Zainul mengatakan, deklarasi itu merupakan ikhtiar besar untuk mendukung Anies Rasyid Baswedan sebagai calon presiden.
"Deklarasi ini juga sebagai kepedulian dan upaya menggalang kekuatan pemuda," tambahnya.
Baca Juga: SKI Ada di Gerindra, Andi Ady Aksar: Semua Punya Peluang
Sementara itu, salah seorang relawan, Abi mengatakan, merawat semangat kepemudaan harus tetap digalakkan agar Pemilu 2024 nanti tidak lagi menjadi ajang saling sindir.
"Salah satunya adalah terlibat langsung dalam momentum-momentum politik, karena masa depan bangsa ada di tangan pemuda," katanya.
Pantauan Telisik.id, deklarasi ini dirangkaikan dengan dialog interaktif yang mengusung tema "Refleksi Sumpah Pemuda dalam Menyongsong Indonesia Emas 2024."
Baca Juga: Airlangga Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Begini Tanggapan Ketua Golkar Sulawesi Tenggara
Dr Mustaman, S. Sos, M. Si, sebagai narasumber dalam Dialog Interaktif tersebut mengatakan, pemuda mesti berperan penting dalam keputusan-keputusan politik.
"Generasi bangsa ini harus tetap tumbuh, karena kalau sudah tidak, negara akan runtuh," tutupnya.
Deklarasi ini diakhiri dengan aksi tanda tangan oleh semua relawan sebagai bentuk komitmen dukungan di sebuah baliho yang bertuliskan "Anies Rasyid Baswedan Menuju Presiden RI 2024." (A)
Penulis: Pangga Rahmad
Editor: Kardin