Jelang Masuk Hindu, Sukmawati Soekarnoputri Mandi Air Laut di Pantai Lovina

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Selasa, 26 Oktober 2021
0 dilihat
Jelang Masuk Hindu, Sukmawati Soekarnoputri Mandi Air Laut di Pantai Lovina
Suasana saat Sukmawati Soekarnoputri mandi air laut di Pantai Lovina. Foto: Repro jpnn.com

" Ritual melukat digelar di pantai depan hotel Aneka Lovina Villas sekitar pukul 17.00 Wita. Putri proklamator itu dimandikan dengan air laut oleh Ida Pandita Mpu Satya Dwijananda "

DENPASAR, TELISIK.ID - Kabar Sukmawati Soekarnoputri akan pindah agama dari Islam ke Hindu menarik perhatian sebagian publik. Ia akan menjalani prosesi masuk Hindu di Bali hari ini, Selasa (26/10/2021), tepat di usianya yang ke-70 tahun.

Mengutip dari okezone.com, sehari sebelum berikrar memeluk Hindu, Sukmawati Soekarnoputri menjalani ruwatan di Pantai Lovina, Singaraja, Buleleng, pada Senin (25/10/2021).

Ruwatan menjadi syarat sebelum Sukmawati menjalani ritual Sudhi Wadani atau pindah agama.

"Dia menjalani ruwatan. Kalau istilah Bali melukat," kata penglingsir Bale Agung, Jro Made Arsana.

Menurutnya, ritual melukat digelar di pantai depan hotel Aneka Lovina Villas sekitar pukul 17.00 Wita. Putri proklamator itu dimandikan dengan air laut oleh Ida Pandita Mpu Satya Dwijananda.

Kata Arsana, ritual melukat bertujuan membersihkan diri secara spiritual menurut ajaran Hindu. Hal ini dimaksudkan agar seseorang dalam keadaan suci sebelum masuk Hindu.

Usai melukat, Sukmawati akan mempersiapkan diri untuk menjalani ritual Sudhi Wadani besok.

Baca Juga: Dua Satpol PP di Tangerang Tertangkap Telanjang Bulat Bersama PSK

Baca Juga: Dua Kereta LRT Jabodetabek Tabrakan di Cibubur

Ritual ini akan digelar di kediaman neneknya, Ida Ayu Nyoman Rai Srimben, yang juga ibunda Soekarno, di Bale Agung, Singaraja.

Mengutip wikipedia.org, Sukmawati memiliki nama lengkap Diah Mutiara Sukmawati Sukarnoputri.

Wanita kelahiran 26 Oktober 1951 ini adalah putri dari presiden pertama Republik Indonesia, Soekarno. Sukmawati juga merupakan adik dari Megawati Soekarnoputri, mantan Presiden Indonesia. (C)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga