Jumlah Pemilih Tetap Pilkada Kota Kendari 2024 Bertambah 23

Nur Fauzia, telisik indonesia
Minggu, 22 September 2024
0 dilihat
Jumlah Pemilih Tetap Pilkada Kota Kendari 2024 Bertambah 23
Penetapan DPT Kota Kendari di Hotel Plaza In Kendari oleh Ketua KPU, Jumwal Shaleh. Foto: Nur Fauzia/Telisik

" Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari telah menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 untuk pemilihan Gubernur - Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara dan Wali Kota – Wakil Wali Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kendari telah menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 untuk pemilihan Gubernur - Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara dan Wali Kota – Wakil Wali Kota Kendari di Hotel Plaza In, Sabtu (21/9/2024).

Ketua KPU Kota Kendari, Jumwal Shaleh, mengungkapkan bahwa jumlah DPT sebelumnya tercatat 238.052 pemilih. Setelah proses pemutakhiran daftar pemilih sementara (DPS) mencapai 238.660, kemudian meningkat sebanyak 608 orang.

Data terakhir menunjukkan pemilih di DPT kini berjumlah 238.683, dengan penambahan 23 pemilih dari DPS. Dari total DPT, terdapat 117.028 pemilih laki-laki dan 121.656 pemilih perempuan.

Baca Juga: Indeks Kepuasan Haji Sangat Tinggi, Ini Kata Rektor IAIN Kendari

Jumwal menjelaskan bahwa dalam penetapan DPT, KPU bekerja secara maksimal, mulai dari melakukan coklit (pencocokan dna penelitian, red) di Panitia Pemungutan Suara (PPS) hingga pemutakhiran data di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Proses ini mencakup pendataan pemilih baru, pemilih yang keluar, serta TNI/Polri yang baru atau telah pensiun.

“Data ini tidak dapat diubah lagi. Namun, pemilih yang memenuhi syarat tetap dapat menggunakan hak pilihnya dengan KTP elektronik,” kata Jumwal.

Bagi pemilih yang pindah, mereka dapat menggunakan hak pilih melalui fasilitas pindah memilih. KPU membuka layanan pengurusan pindah memilih dari 18 September hingga satu minggu sebelum hari pemilihan, dengan sembilan kategori termasuk pasien rumah sakit dan pelajar dari luar kota.

Koordinator Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Kendari, Arwah, menambahkan bahwa dari 11 kecamatan, Kecamatan Puuwatu memiliki jumlah DPT terbanyak, yaitu 29.403 pemilih, sementara Kecamatan Nambo memiliki jumlah pemilih terendah, sebanyak 7.810.

Di TPS Khusus, jumlah pemilih di Rutan Kelas IIA Kendari tercatat sebanyak 651 orang (644 laki-laki dan 7 perempuan), sedangkan di Lapas Kelas IIA Kendari terdapat 766 pemilih (758 laki-laki dan 8 perempuan). Di Lapas Perempuan Kelas III Kendari, jumlahnya mencapai 179 orang, terdiri dari 56 laki-laki dan 123 perempuan.

Baca Juga: Bocoran Resmi Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72, Ini Link Akses dan Cara Daftarnya

Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu Kota Kendari, Arham, menegaskan bahwa Bawaslu memastikan semua proses penyusunan daftar pemilih mengikuti prinsip inklusivitas, akurasi, mutakhir, terbuka, responsif, partisipatif, akuntabel, dan perlindungan data diri.

“Bawaslu telah mengeluarkan imbauan agar semua pihak terkait mematuhi prosedur penyusunan daftar pemilih,” kata Arham.

Setiap daftar pemilih juga akan mendapatkan saran perbaikan dari hasil pengawasan Bawaslu di setiap tingkatan. (A)

Penulis: Nur Fauzia

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga