Kepala Daerah Harus Berperan Cegah Penyebaran Narkoba

Hir Abrianto, telisik indonesia
Kamis, 12 November 2020
0 dilihat
Kepala Daerah Harus Berperan Cegah Penyebaran Narkoba
Kepala Seksi Pencegahan, BNN Provinsi Sultra, Mindrayatin. Foto: Hir/Telisik

" Kami memastikan apa saja yang telah dilakukan oleh pemerintah (Bombana) dalam upaya pencegahan dan melawan Narkoba. "

BOMBANA, TELISIK.ID - Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kunjungi daerah Kabupaten Bombana, Kamis (12/11/2020).

Kedatangan BNN bersama Badan Kesbangpol Sultra ini untuk memastikan peran pemerintah daerah dalam memerangi penyalahgunaan obat-obatan haram jenis narkotika.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Seksi Pencegahan, BNN Provinsi Sultra, Mindrayatin saat ditemui usai  mengedukasi puluhan ASN di Aula Kantor Bupati Bombana.

"Kami memastikan apa saja yang telah dilakukan oleh pemerintah (Bombana) dalam upaya pencegahan dan melawan Narkoba," Ungkapnya kepada Telisik.id.

Berdasarkan ketentuan umum Permendagri No. 12 tahun 2019 Narkotika pada Pasal 2 dijelaskan pelaksanaan fasilitasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursosr Narkotika di provinsi dilakukan oleh Gubernur.

Baca juga: Seekor Buaya di Makassar Naik ke Darat Diduga Temui Keluarganya

Sementara di tingkat kabupaten/kota dilakukan oleh Bupati/Wali Kota dan dikoordinir oleh perangkat daerah yang melaksanakan urusan pemerintahan bidang kesatuan bangsa dan politik.

"Berdasarkan aturan, para kepala daerah harus mengambil tindakan khusus pencegahan. Syukurnya Bombana sudah bentuk Tim Deteksi Dini, tinggal keaktifannya yang harus dilihat," lanjutnya.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Badan Kesbangpol Bombana, Andi Bahtiar. Dimana, pihaknya menyebutkan untuk pencegahan penyalahgunaan narkoba di lingkup ASN telah dibentuk tim deteksi dini.

"Kami sudah bentuk bahkan sudah lama, dan kegiatan sosialisasinya pun rutin dilakukan. Tinggal arahan BNN dan Kesbangpol Tingkat I tadi yang akan kami laksanakan, yakni membentuk tim pencegahan hingga ketingkat desa dan kelurahan," Kata Andi Bahtiar.

Dari Pantauan media ini, beberapa ASN mengikuti tes urin dan hasilnya menunjukan bersih dari barang haram, Narkoba. (B)

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga