
MUNA, TELISIK.ID - Wakil Bupati (Wabup) Muna, La Ode Asrafil Ndoasa terus memantau kinerja aparatur sipil negara (ASN).
Kata Asrafil, beberapa bulan terakhir, kinerja dan kedisiplinan ASN mulai membaik. Kehadiran ASN, tiap hari terus dilaporkan oleh organisasi perangkat daerah (OPD) masing-masing ke pimpinan.
"Kinerja dan kedisiplinan mulai membaik," kata Astafil, Senin (19/5/2025).