Konawe Kepulauan Siapkan Duta Terbaik STQ Tingkat Provinsi

Lukman Nul Hakim, telisik indonesia
Kamis, 02 Maret 2023
0 dilihat
Konawe Kepulauan Siapkan Duta Terbaik STQ Tingkat Provinsi
Penyerahan Piala bergilir oleh Camat Wawonii Selatan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Kepulauan, Rabu (1/3/2023). Foto: Lukman Nul Hakim/Telisik

" Gelar Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-5, Kabupaten Konawe Kepulauan siapkan duta terbaik untuk mengikuti ajang kompetisi di tingkat provinsi "

KONAWE KEPULAUAN, TELISIK.ID - Gelar Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-5, Kabupaten Konawe Kepulauan siapkan duta terbaik untuk mengikuti ajang kompetisi di tingkat provinsi.

Kegiatan ini bertema, "Melalui Seleksi Tilawatil Qur’an ke-5 tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan Tahun 2023, Kita Wujudkan Wawonii Bangkit."

Pembukaan STQ dihadiri Bupati Konawe Kepulauan, sekda, pimpinan OPD dan masyarakat di tujuh kecamatan se-Kabupaten Konawe Kepulauan.

Dalam sambutannya, Bupati Konawe Kepulauan, Amrullah mengatakan, melalui kegiatan STQ ini diharapkan hubungan silaturahmi sesama umat beragama harus terus terjalin dan tetap dipertahankan seperti yang sudah terbina selama ini.

Pengibaran bendera Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Kabupaten Konawe Kepulauan, Rabu (1/3/2023). Foto Lukman Nul Hakim/Telisik

 

“Silaturahmi ini harus kita jaga bersama, hargai, hormati dan ciptakan rasa aman, rasa nyaman dan damai setiap masyarakat yang ada di Kabupaten Konawe Kepulauan yang sama-sama kita cinta dan banggakan,” kata Amrullah.

Bupati Amrullah juga menyampaikan, untuk mewujudkan visi dan misi menuju Wawonii Bangkit, penyelengaraan kegiatan STQ tersebut tidak hanya sekedar untuk menjadi juara saja, tetapi jauh lebih penting bagaimana menumbuhkan kecintaan kepada Al-Qur’an sebagai petunjuk dalam kehidupan kita.

Baca Juga: STQH Tingkat Kabupaten Kolaka Timur Resmi Digelar

“Ajang kompetisi ini tidak hanya kita jadikan sekedar untuk menjadi juara, tetapi untuk menumbuhkan kecintaan kita terhadap Al-Qur’an dan kita harapkan melalui STQ ini, Kabupaten Konawe Kepulauan bisa menuju daerah yang berkembang, kompetitif dan tangguh dalam bingkai lingkaran hati emas yang beriman dan bertakwa,” ujarnya.

Penyelengaraan STQ ke-5 tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan bertujuan untuk memilih duta-duta tilawatil Qur’an terbaik dan handal yang nantinya akan mewakili Konawe Kepulauan pada ajang kompetisi STQ tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara yang akan berlangsung pada bulan Mei tahun 2023 di Kota Baubau.

Pelantikan dan pengambilan sumpah Dewan Hakim oleh Bupati Konawe Kepulauan, Rabu (1/3/2023). Foto: Lukman Nul Hakim/Telisik

 

Panitia penyelenggara STQ ke-5 tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan terdiri dari unsur Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Konawe Kepulauan, pemerintah daerah, unsur LPTQ Provinsi Sulawesi Tenggara, unsur tokoh agama dan ulama.

Ketua panitia STQ Konawe Kepulauan, Cecep Trisnajayadi menyampaikan, pelaksanaan STQ adalah untuk meningkatkan syiar Islam melalui kegiatan seni baca Al-Qur’an.

“Kita tingkatkan minat masyarakat untuk menumbuhkan rasa cinta, gemar dan ikhlas membaca Al-Qur’an serta memahami isi kandungannya dan menerapkan dalam kehidupan kita,” jelasnya.

Biaya pelaksanaan STQ tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan diperoleh melalui dana DPA Bagian Administrasi Kesejahteraan Rakyat Sekertariat Daerah Konawe Kepulauan Tahun Anggaran 2023.

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut, dibarengi dengan pelantikan dan pengambilan sumpah Dewan Hakim STQ.

Baca Juga: Deretan Kontroversial SMA di Nusa Tenggara Timur Masuk Jam 5 Pagi

Cabang yang akan dilombakan pada STQ ke-5 tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan meliputi cabang tilawah Al-Qur’an golongan anak-anak maupun dewasa dan cabang tahfiz Al-Qur’an golongan 1 juz, 5 juz dan tilawah golongan 10, 20, dan 30 juz.

Penyelengaraan STQ, untuk lomba tilawah Al-Qur’an akan dilaksanakan di Pendopo Bupati Konawe Kepulauan dan lomba hafiz Al-Qur’an di Masjid Raya Al Muhajirin Kabupaten Konawe Kepulauan.

Melalui ajang STQ tingkat Kabupaten Konawe Kepulauan diharapkan bisa menjadi daerah yang berkembang, kompetitif dan tangguh dalam bingkai lingkaran hati emas menuju Wawonii Bangkit. (B-Adv)

Penulis: Lukman Nul Hakim

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga