Layanan GeNose Sudah Tersedia di KM Jetliner, Digunakan Saat Berlayar

Musdar, telisik indonesia
Jumat, 18 Juni 2021
0 dilihat
Layanan GeNose Sudah Tersedia di KM Jetliner, Digunakan Saat Berlayar
Nahkoda KM Jetliner, Capt Alamsyah (kanan) bersama petugas medis KM Jetliner (kiri) sedang menjelaskan penggunaan GeNose C19. Foto: Musdar/Telisik

" Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) telah menyediakan perlengkapan GeNose C19 di atas kapal. "

KENDARI, TELISIK.ID - PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni  (Persero) telah menyediakan perlengkapan GeNose C19 di atas kapal.

Alat screening COVID-19 itu hadir di seluruh kapal penumpang milik PT Pelni termasuk KM Jetliner yang beroperasi di wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Nakhoda KM Jetliner, Capt Alamsyah mengungkapkan, layanan GeNose C19 sudah ada sejak akhir Mei. Namun masih sedikit masyarakat yang mengetahuinya.

Lanjut Capt Alamsyah, fasilitas GeNose C19 disiapkan untuk memastikan kondisi kesehatan crew dan penumpang KM Jetliner yang menunjukkan gejala tertentu selama berlayar di KM Jetliner.

GeNose C19 digunakan untuk screening awal terhadap crew dan penumpang yang selama berlayar tiba-tiba menunjukkan gejala tertentu sehingga dapat langsung terdeteksi secara baik dan benar.

Baca juga: DLHK Kendari Minta Pelaku Jenis Usaha Ini Mesti Punya Izin Lingkungan

Baca juga: Pencairan APBN Bakal Lebih Mudah, Lewat Aplikasi Sakti dari KPPN Kendari

"Untuk itu PT Pelni meningkatkan pelayanan di atas kapal sesuai protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah, salah satunya dengan layanan fasilitas GeNose C19," kata Capt Alamsyah saat ditemui di atas kapal KM Jetliner yang sedang sandar di pelabuhan Bungkutoko Kota Kendari, Kamis (17/6/2021).

"Penyediaan fasilitas kesehatan GeNose C19 merupakan bentuk komitmen PT Pelni (Persero) untuk membantu pencegahan COVID-19," sambungnya.

Capt Alamsyah mengatakan, KM Jetliner memiliki petugas medis yang selalu ikut berlayar.

Tak hanya itu, kapal dengan rute pelayaran Kendari-Raha-Baubau-Wanci (PP) ini memiliki ruangan pemeriksaan dan obat-obatan serta perawatan bagi yang membutuhkan.

"KM Jetliner juga rutin melaksanakan penyemprotan disinfektan, menyediakan hand sanitizer di titik tertentu, tempat mencuci tangan dan sabun dengan air mengalir, serta menjaga physical distancing," pungkasnya. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga