Mantan Pramugari Karlina Sukarman Nyatakan Diri Maju Pilkada Buton Selatan

Ali Iskandar Majid, telisik indonesia
Selasa, 04 Juni 2024
0 dilihat
Mantan Pramugari Karlina Sukarman Nyatakan Diri Maju Pilkada Buton Selatan
Karlina Sukarman mantan pramugari Trans Nusa (kiri) dan maskapai penerbangan Trans Nusa (kanam). Foto: Facebook Karlina Sukarman

" Mantan Pramugari Trans Nusa, Karlina Sukarman, menyatakan diri siap mengikuti pilkada sebagai bakal calon Wakil Bupati Buton Selatan "

BUTON SELATAN, TELISIK.ID – Mantan Pramugari Trans Nusa, Karlina Sukarman, menyatakan diri siap mengikuti pilkada sebagai bakal calon Wakil Bupati Buton Selatan. Srikandi dari Bumi Gajah Mada itu adalah satu-satunya perempuan yang akan meramaikan Pilkada Buton Selatan.

Lahir di Mawasangka pada 29 November 1991 silam, yang merupakan putri dari mantan anggota DPRD Kabupaten Buton periode 2009-2014, yakni Haji Sukarman dan Siti Fauziah. Cucu langsung dari La Togia asli Masiri (Batauga) dan Wa Ohi asli Kapoa (Kadatua) sehingga mengalir darah etnis Cia-cia dan Pancana pada diri seorang Karlina Sukarman.

Menyelesaikan pendidikan tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) pada SMA Negeri 1 Baubau tahun 2010. Kemudian melanjutkan pendidikan Strata 1 (S1) pada Universitas Pasundan, Bandung tahun 2010 sampai dengan 2012, namun tidak sampai selesai. Kemudian melanjutkan kembali pada Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen (STIM) Lembaga Pendidikan Indonesia (LPI) Makassar dengan memperoleh gelar Sarjana Manajemen (S.M) di Tahun 2014.

Karlina mengungkapkan alasan perkuliahannya terhenti sejenak, sebab pada tahun 2012 sampai 2015 dirinya diterima bekerja sebagai pramugari pada maskapai penerbangan Trans Nusa dengan rute penerbangan domestik wilayah timur (NTT) dan carter rute Denpasar (Bali) dan Wakatobi, selama 3 tahun bekerja.

Perjalanan karir Karlina tidak berhenti sampai disitu. Ia juga pernah menjabat sebagai General Manager UD Bahari sampai tahun 2019. Juga turut aktif di beberapa organisasi eksternal di antaranya; Koordinator Galang Kemajuan Daerah tahun 2018-2019, Wakil Ketua Umum LBM WI tahun 2021-2024, hingga menjadi Ketua IMI (Ikatan Motor Indonesia) 2022-2023.  

Karlina menceritakan pengalaman pertama kali terjun ke dunia politik, berawal dari saran ayahanda yang kebetulan saat itu masih menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Buton. Ayahnya menyarankan untuk dirinya masuk dan berkader di partai politik. Hingga pada tahun 2017 lebih tepatnya setelah pensiun menjadi seorang pramugari, ia memutuskan untuk bergabung dan menjadi kader partai besutan Megawati Soekarno Putri, PDIP.

“Kebetulan saya basicnya senang kerja di lapangan, bertemu langsung dengan masyarakat,” ungkapnya saat ditemui di gedung DPRD Buton Selatan, Selasa (4/6/2024).

Baca Juga: Ruksamin Hadiri Pertemuan Kader Golkar, Ridwan Bae: Potensi Diusung di Pilgub Sultra

Kata dia, bekerja di lapangan dapat mengeksplorasi hal-hal baru yang mana bisa diaplikasikan langsung dengan teori-teori yang diperoleh semasa kuliah.

Di awal berkarir di DPC PDIP Buton Selatan, Karlina sempat menduduki posisi sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC). Hingga sampai sekarang yang masih aktif ialah sebagai Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak, yang akan berakhir pada tahun 2025.

Menjadi satu-satunya sosok perempuan yang siap tarung pada pemilihan kepala daerah di tengah para rivalnya yang semuanya adalah Laki-laki, tidak membuat dirinya gentar ataupun menciut. Karlina mengaku sangat yakin melangkah menjadi bakal calon Wakil Bupati Buton Selatan, dan tentu ada sederet tokoh yang mendorong dirinya maju pada pilkada.

Tokoh-tokoh tersebut sekaligus juga menjadi mentor dan penasehat bagi dirinya dalam berpolitik. Sehingga dirinya menjadi salah satu perempuan yang dapat membawa nama baik kaum perempuan utamanya perihal kesetaraan gender. Yang meliputi hak-hak dan kesejahteraan serta kesenjangan hidup utamanya perempuan yang berstatus sebagai kepala rumah tangga. Kendati demikian tidak melupakan kodrat perempuan sesuai ajaran agama Islam.

Karlina menambahkan, menjadi seorang pemimpin perempuan bukanlah perkara yang mudah, apalagi di tengah-tengah dominasi laki-laki. Dengan visi misi untuk kepentingan masyarakat, yakni menekankan kesejahteraan rakyat yang membawa perubahan bagi wajah baru Buton Selatan yang nyata.

Dengan memusatkan pada sektor perikanan, pertanian, bidang pendidikan, serta pariwisata ekonomi kreatif dan pemberdayaan UMKM. Melihat kondisi di Buton Selatan harus dan perlu dilakukan pemberdayaan pada bidang UMKM sehingga perputaran ekonomi pelaku usaha kecil semakin tumbuh pesat dan berkembang di Buton Selatan.

Utamanya pada bidang pendidikan, Karlina akan lebih mendongrak para generasi muda Buton Selatan agar dapat mencetak SDM yang unggul yang dapat meneruskan generasi bangsa ke depan hingga dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan masyarakat ikut sejahtera.

Meski sempat gagal pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Buton Selatan Februari silam, tidak membuat Karlina mundur. Ia terus melanjutkan cita-citanya yang masih belum sepenuhnya terwujud. Melalui Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Karlina memberanikan diri sebab begitu yakin akan memperoleh kemenangan.

Lebih lanjut, ia menuturkan mengapa begitu yakin dan berani maju pada pilkada yakni berlandaskan pengalamannya di lembaga legislatif yang hanya mengusulkan aspirasi masyarakat, dirinya merasa kurang begitu puas sebab yang mengambil dan memberi kebijakan adalah eksekutif.

Baca Juga: Balon Bupati Buton Selatan La Ode Budi Utama Siapkan Program untuk Melayani Masyarakat

Oleh sebab itu, ia ingin meneruskan hal-hal yang belum dicapainya ketika masih di lembaga legislatif, dapat terwujud apabila kelak terpilih menjadi seorang pemimpin Buton Selatan, dalam upaya mensejahterakan rakyat dan meningkatkan Buton Selatan agar semakin berkembang.

Untuk itu, Karlina memilih tagline “Kita Satu” yang merepresentasikan segala sesuatu tanpa dilandasi dengan persatuan dan gotong royong, maka akan kesulitan dalam menjalankan apapun, oleh sebab itu harus saling gotong royong agar dapat mewujudkan Kita Satu untuk Buton Selatan.

“Kita harus mengambil peran di eksekutif, jadi saya memberanikan diri untuk maju karena perannya lebih bisa diaplikasikan,” tandasnya.

Diketahui, Karlina Sukarman saat ini masih berstatus sebagai anggota DPRD Buton Selatan Fraksi PDIP dengan jabatan Wakil Ketua Komisi II yang masih menjabat hingga 1 Oktober 2024.

Karlina sudah mengembalikan formulir pendaftaran sebagai kandidat bakal calon Wakil Bupati Buton Selatan pada H-1 penutupan penjaringan, di kantor DPC PDIP Buton Selatan pada April 2024. (C)

Penulis: Ali Iskandar Majid

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga