Medan yang Sulit, Kebakaran Rumah di Baubau Berhasil Dipadamkan

Elfinasari, telisik indonesia
Rabu, 22 November 2023
0 dilihat
Medan yang Sulit, Kebakaran Rumah di Baubau Berhasil Dipadamkan
Satu unit rumah di Kota Baubau hangus terbakar dan hanya tersisa puing-puingnya saja. Foto: Elfinasari/Telisik

" Petugas pemadam kebakaran menemui kesulitan saat memadamkan rumah yang terbakar di Kota Baubau, karena jalan dipenuhi pepohonan dan berada pada wilayah ketinggian "

BAUBAU, TELISIK.ID - Satu unit rumah semi permanen di Jl. Anoa, Lorong Mawar, Kelurahan Kokalukuna, Kota Baubau, dilahap si jago merah, Rabu (22/11/2023) sekitar pukul 04.57 Wita dini hari. Rumah itu diketahui milik warga bernama Rusli.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Baubau, Muhammad Massad mengatakan, informasi diperoleh dari pasukan yang bermukim di Kelurahan Kokalukuna Lingkungan Bure, melalui grup WhatsApp. Tim langsung bergegas dari pusat pengendalian operasional, mengerahkan 3 unit mobil ke titik lokasi, disusul oleh 2 unit mobil dari Polsek Betoambari dari Palagimata, serta di-backup penuh 5 unit armada.

Respon time sangat cepat, hanya 3-4 menit. Setelah berada di lokasi, tim yang juga menggunakan air laut untuk memadamkan api, mengalami kesulitan karena ruang pergerakan yang sempit, dan lokasi yang berada di wilayah tebing.  

"Kurang lebih 30 menit tim menyelesaikan pemadaman bangunan tersebut," tuturnya.

Baca Juga: Kebakaran di Lorong Belibis Kendari, Hanguskan 1 Rumah Dihuni Mahasiswa

Yang terbakar adalah satu unit bangunan beserta isinya. Petugas pemadam menemui kesulitan karena jalan dipenuhi pepohonan dan berada pada wilayah ketinggian.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, dan hingga saat ini belum diketahui penyebab pasti kebakaran. Cerita dari warga, bangunan tersebut dalam keadaan terkunci.

Baca Juga: Bupati Muna Perintahkan Disperdagin Data Korban Kebakaran Pasar Wakuru

Seorang saksi mata bernama Sarman mengatakan, ia melihat nyala api di depan rumah korban. Teriakan Sarman membangunkan para tetangga, yang dengan sigap berusaha memadamkan api sebelum bantuan pemadam kebakaran datang.

Salah seorang tetangga korban yang enggan disebutkan namanya juga menceritakan momen dramatis saat api melahap rumah Rusli. Meski terjadi kepanikan, beruntung rumah tersebut tidak menggunakan gas untuk memasak.

"Saya bangun kaget berteriak-teriakmi. Bagaimana tidak terbakar, banyak sekali kotoran dalam rumahnya dan kejadiannya itu habis salat subuh," tuturnya. (A)

Penulis: Elfinasari

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga