Mengenal Lima Karakter Pemain Serial Cowboy Bebop 2021
Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Minggu, 21 November 2021
0 dilihat
Lima Karakter Serial Cowboy Bebop. Foto: Instagram/bebobnetflix
" Serial Cowboy adalah serial yang diadaptasi dari anime yang pernah hit pada tahun 90-an "
JAKARTA, TELISIK.ID - Serial Cowboy adalah serial yang diadaptasi dari anime yang pernah hit pada tahun 90-an.
Mengutip wikipedia.org, Cowboy Bebop: The Movie, yang dikenal di Jepang sebagai Cowboy Bebop: Knockin' on Heaven's Door, adalah film fiksi ilmiah animasi Jepang tahun 2001 berdasarkan serial anime tahun 1998 Cowboy Bebop yang dibuat oleh Hajime Yatate.
Dikutip dari cnnindonesia.com, serial ini secara garis besar mengikuti sekelompok pemburu buronan penjahat untuk mendapatkan imbalan yang dipimpin Spike Spiegel (John Cho).
Spike dan timnya berkelana menyusuri galaksi untuk memburu penjahat dengan tebusan tinggi. Kelompok pemburu penjahat ini berkelana dari satu planet ke planet lain untuk memburu target sekaligus lari masa lalu mereka.
Berikut lima karakter dan pemain dalam serial Cowboy Bebop:
Baca Juga: Yuk, Kembangkan Kualitas Diri dengan Ikut Komunitas Sosial
1. Spike Spiegel
Aktor John Cho memerankan karakter Spike Spiegel, tokoh utama dalam serial live-action Cowboy Bebop. Spiegel merupakan sosok yang licik dan angkuh dengan masa lalu kelam.
Spiegel adalah mantan anggota Red Dragon Syndicate yang berkhianat dari organisasi tersebut dengan memalsukan kematiannya setelah terlibat hubungan yang rumit dengan Julia.
2. Jet Black
Sementara itu, aktor Mustafa Shakir berperan sebagai Jet Black yakni pilot pesawat Bebop yang digunakan untuk melakukan perjalanan lintas galaksi.
Di balik sosoknya yang dingin, Jet Black memiliki sisi lembut yang ia tunjukkan saat bersama tim dan kepada orang yang ia cintai.
3. Faye Valentine
Aktris Daniella Pineda membawakan karakter Faye Valentine yakni satu-satunya anggota perempuan dalam tim tersebut. Tidak ada seorang pun dalam tim tersebut mengetahui asal-usulnya.
Selain mahir bertarung, Valentine juga terampil menggunakan senjata untuk mengalahkan lawannya.
4. Julia
Aktris Elena Satine memerankan Julia, mantan rekan Spike Spiegel di Red Dragon Syndicate. Ia terlibat dalam cinta segitiga antara Spiegel dan Vicious.
Julia juga sosok yang membantu Spiegel kabur dari kejaran Red Dragon Syndicate. Kematiannya membuat hidup Spiegel berantakan dan berkonflik dengan Vicious.
5. Vicious
Baca Juga: Ini Dia Tanda Wanita Mandul yang Perlu Diketahui
Sementara itu, aktor Alex Hassell berperan sebagai Vicious, mantan rekan Spiegel di Red Dragon Syndicate. Ia memiliki ambisi besar untuk mengambil alih organisasi itu.
Ambisi tersebut yang membuatnya berseteru dengan Spiegel. Tak hanya menjadi rival, kini Vicious merupakan musuh utama yang harus dihadapi oleh Spiegel dalam pelariannya.
Serial Cowboy Bebop diadaptasi dari serial anime Jepang berjudul sama yang populer pada akhir tahun 90-an. Serial ini terdiri dari 10 episode dengan durasi masing-masing episode berkisar antara 40 hingga 60 menit.
Cowboy Bebop tayang perdana di layanan streaming Netflix pada 19 November 2021. (C)
Reporter: Nurdian Pratiwi
Editor: Fitrah Nugraha