Nastar: Kue Pilihan untuk Sajian Lebaran

Wa Ode Hesti, telisik indonesia
Jumat, 21 Maret 2025
0 dilihat
Nastar: Kue Pilihan untuk Sajian Lebaran
Kue nastar, salah satu kue pilihan untuk sajian lebaran. Foto: Wa Ode Hesti/Telisik.

" Kue nastar merupakan salah satu cemilan favorit yang banyak digemari masyarakat Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) "

WAKATOBI, TELISIK.ID - Kue nastar merupakan salah satu cemilan favorit yang banyak digemari masyarakat Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Lebaran identik dengan berbagai sajian kue kering, dan salah satu yang paling digemari adalah nastar. Kue berisi selai nanas ini selalu menjadi favorit di meja tamu saat Hari Raya.

"Kue nastar bentuknya bulat mungil, bagian luarnya yang lembut, serta isian selai nanas yang memberikan rasa manis dan segar. Selain itu kebanyakan orang menambahkan toping di atas kue nastar dengan keju atau yang lainnya," ujar salah seorang penjual kue di Pasar Sentral Wakatobi, Yusti, Jumat (21/3/2025).

Selai kue nastar dibuat dari olahan sari buah nanas yang sudah dihancurkan, ditambah gula dan dimasak sampai mengental memberikan rasa manis dan segar.

Baca Juga: Kacang Sembunyi: Cemilan Renyah Hidangan Lebaran, Begini Cara Membuat

"Selain itu banyak mengandung manfaat, karena tidak mengandung bahan pengawet," ujar pedagang lain, Vian.

Untuk mencicipi kue nastar, berikut bahan dan cara pembuatannya:

Bahan:

• 300 gr tepung terigu protein rendah (pake segitiga)

• 50 gr maezena

• 200 gr margari blue band

• 50 gr butter Hollmann / wisman

• 90 gr gula halus

• 2 kuning telur

• 50 gr susu bubuk

• Secukupnya vanili

Pelengkap :

• Secukupnya polesan kuning telur

• Secukupnya selai nanas

Cara membuat:

• Telur, gula halus, butter, margarin  mixer hanya sampai tercampur saja.

• Lalu masukkan tepung sedikit demi sedikit, lalu ambil kira-kira 5 gr lalu masukkan selai di tengahnya dan tutup lalu bulatkan, lakukan sampai adonan habis.

Baca Juga: Resep Sederhana Bolu Gulung Sajian Hari Raya Idul Fitri

• Lalu oven kurang lebih 5 menit dengan suhu 180 derajat api atas bawah, lalu nunggu sampai dingin lalu poles dengan (kuning telur +minyak kocok rata) lalu oven lagi sampai matang golden Brown, lakukan sampai habis.

• Setelah nastar matang dinginkan, dan bisa di masukkan ke dalam toples dan nastar siap di hidangkan untuk lebaran.

Sekarang, nastar juga dibuat dengan selai buah lain, misalnya stroberi, cokelat, bluberi, dan lain-lain. Nastar biasanya dihidangkan pada hari-hari raya, mulai dari Natal, Idul Fitri, hingga tahun baru Imlek.

"Kue nastar kini sudah berkembang dengan berbagai resep nastar yang bervariasi," ucap seorang warga Mandati I, Ana. (A)

Penulis: Wa Ode Hesti

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga