PAD Pariwisata Buteng Ditarget Capai Rp 250 Juta Tahun Ini
Mutarfin, telisik indonesia
Sabtu, 26 Maret 2022
0 dilihat
Wisata Pantai Mutiara Buton Tengah Foto: Dispar Buteng
" Kepala Dinas Pariwisata Buteng, Wujuddin menjelaskan, capaian PAD sektor pariwisata di tahun 2022 itu Rp 250 juta. Itu target kita dan akan optimis dapat mencapai "
BUTON TENGAH, TELISIK.ID - Di tahun 2022 pendapatan asli daerah (PAD) pariwisata Buton Tengah (Buteng) mulai menargetkan capaian. Tak tanggung-tanggung capaian itu ditarget mencapai Rp 250 juta.
Kepala Dinas Pariwisata Buteng, Wujuddin menjelaskan, capaian PAD sektor pariwisata di tahun 2022 itu Rp 250 juta. Itu target kita dan akan optimis dapat mencapai.
"PAD Kita untuk tahun ini Rp 250 juta, tinggal kita lihat bagaimana pandemi ini. Kita berdoa dengan kegiatan vaksin ini bisa berjalan dengan lancar dan COVID-19 bisa teredam dan pariwisata kita bisa pulih kembali, supaya kita bisa kembali meningkatkan PAD,'' ucapnya, Sabtu (26/3/2022).
Ia menambahkan, sebab diketahui yang paling mempengaruhi capaian PAD adalah pandemi COVID-19 yang menyebabkan harus membatasi pengunjung wisata.
Jika dengan sarana wisata Buteng saat ini dengan mematok target PAD di kisaran Rp 250 juta optimis bisa. Sebab segala sarana dan prasarana kini sedang ditata dengan baik. Salah satunya destinasi andalan Buteng yakni, Pantai Mutiara.
Baca Juga: PTPN II Bersihkan Lahan Belum Incrah, Kuasa Hukum Warga: Melanggar Undang-Undang
"Teruntuk wisata Pantai Mutiara yang merupakan penyumbang terbanyak PAD di sektor pariwisata sudah dilengkapi Banana Boat. Pengunjung bisa mengunakan wahana lain yang ada," jelasnya.
Kadispar Buteng juga menerangkan, Pemda Buteng sudah harus mengadopsi pengembangan wisata dengan konsep sekala nasional dengan menentukan 10 top destinasi wisata unggulan yang ada di Buteng.
"Nasional menentukan top 10 destinasi wisata. Kita juga seharusnya berdasarkan keputusan pemerintah daerah menentukan top 10 destinasi wisata Buton Tengah yang akan kita kembangkan," paparnya.
Baca Juga: Resmi Dibuka, Turnamen Memancing di Butur Diikuti 94 Tim
Saat ini, Pemda Buteng mengembangkan potensi wisatanya dari top 10 destinasi wisata Buteng.
"Sekarang yang kita punya dan kita kembangkan baru empat, terdiri dari tanjung buaya, katembe, pantai mutiara dan maobu," pungkasnya. (C)
Reporter: Mutarfin
Editor: Kardin