Paslon Bupati Kolaka Abdul Azis-Yosef Optimis dengan Hasil Pemeriksaan Kesehatan

Siti Nabila, telisik indonesia
Sabtu, 31 Agustus 2024
0 dilihat
Paslon Bupati Kolaka Abdul Azis-Yosef Optimis dengan Hasil Pemeriksaan Kesehatan
Bakal Pasangan calon bupati Kolaka Timur, pasangan Abdul Azis dan Yosef Sahaka saat berikan tanggapan ke insan pers. Foto:Nabila/Telisik

" Pasangan bakal calon bupati Kolaka Timur, Abdul Azis dan Yosef Sahaka, mengaku optimis dengan hasil pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bahteramas "

KENDARI, TELISIK.ID - Pasangan bakal calon bupati Kolaka Timur, Abdul Azis dan Yosef Sahaka, mengaku optimis dengan hasil pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bahteramas Kota Kendari Sabtu (31/8/2024).

Abdul Azis menyampaikan optimisme tersebut dalam konferensi pers. Ia menyebutkan bahwa hingga hari ini, pasangan calon ini telah memenuhi setiap tahapan yang menjadi persyaratan pendaftaran KPU.

"Alhamdulillah, setelah dinyatakan memenuhi syarat pendaftaran, tahap selanjutnya adalah pemeriksaan kesehatan yang dilakukan hari ini. Kami mengikuti beberapa tahapan, termasuk pemeriksaan jantung, saraf, THT, dan kejiwaan," jelasnya.

Baca Juga: Pasangan Sumarling-Timber Jalani Pemeriksaan Kesehatan: Alhamdulillah Sehat Walafiat

Menurut Abdul Azis, pemeriksaan kejiwaan menjadi pengalaman yang paling berkesan dan mereka bersyukur dengan hasilnya.

"Termasuk juga pemeriksaan kejiwaan. Alhamdulillah, hasilnya sehat dan memenuhi syarat. Semoga tahapan selanjutnya, yaitu tes psikotes yang akan dilaksanakan besok di RSUD Bahteramas, juga berjalan dengan baik," ujarnya.

Saat ditanya mengenai kendala selama pemeriksaan kesehatan, Abdul Azis mengaku tidak mengalami kesulitan berarti, meski merasa tegang. Ia menjelaskan bahwa setiap pasangan calon disarankan untuk berpuasa untuk memperlancar proses pemeriksaan.

"Rasa tegang juga ada karena kami berpuasa hampir 10 jam. Meski lelah, alhamdulillah hasil pemeriksaan sangat baik," tuturnya.

Abdul Azis berharap hasil pemeriksaan sesuai harapan, sehingga proses demokrasi di Kabupaten Kolaka Timur dapat melahirkan pemimpin yang diinginkan rakyat.

Baca Juga: Umar Bonte Target Kemenangan 55 Persen untuk Ruksamin-Sjafei di Pilgub Sultra

Sementara itu, drg. Ulfiandani Imran, M.M., menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan untuk pasangan calon meliputi tes fisik dan mental, serta harus bebas dari narkoba.

"Item pemeriksaan mencakup Telinga, Hidung, dan Tenggorokan (THT), ortopedi, bedah, penyakit dalam, jantung, paru-paru, saraf, mata, gigi, narkoba, radiologi, laboratorium, dan psikotes," ujarnya.

Pasangan calon ini kompak mengenakan baju kimono berwarna ungu dan menyelesaikan tahapan sekitar pukul 17.43 Wita. (B)

Penulis: Siti Nabila

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga