PDAM Tirta Anoa jadi Perumda Kota Kendari, DPRD Sorot Kualitas

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Sabtu, 04 Maret 2023
0 dilihat
PDAM Tirta Anoa jadi Perumda Kota Kendari, DPRD Sorot Kualitas
Tingkatkan kualitas dan pemanfaatan PDAM Tirta Anoa menjadi perumda, Pemerintah Kota Kendari menetapkan Perda 2023 melalui sidang paripurna DPRD Kota Kendari. Foto: Nur Khumairah/Telisik

" Guna meningkatkan kualitas dan pemanfaatan PDAM Tirta Anoa menjadi perusahaan umum daerah (perumda), Pemerintah Kota Kendari menetapkan peraturan daerah (perda) 2023 "

KENDARI, TELISIK.ID - Guna meningkatkan kualitas dan pemanfaatan PDAM Tirta Anoa menjadi perusahaan umum daerah (perumda), Pemerintah Kota Kendari menetapkan peraturan daerah (perda) 2023.

Hal tersebut digelar saat rapat paripurna anggota DPRD Kota Kendari dengan menghadirkan perwakilan fraksi-fraksi anggota DPRD.

Pandangan fraksi-fraksi tersebut dibuka oleh anggota Fraksi PKS DPRD Kota Kendari, Jabar Al Jufri yang mengatakan, pihaknya mengapresiasi selesainya pembahasan draft raperda perubahan tersebut.

Baca Juga: Sulawesi Tenggara Menuju Provinsi Layak Anak

"Mengingat pentingnya raperda sebagai acuan bagi badan usaha pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat yang ada di Kota Kendari," tuturnya saat rapat paripurna, Sabtu (4/3/2023).

Ia menambahkan, berdasarkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah menjelaskan, bentuk hukum BUMD terdiri dari perumda dan perusahaan perseroan daerah. Sudah seharusnya semua perusahaan daerah (PD) harus diubah menjadi perusahaan umum daerah terutama PDAM Tirta Anoa Kota Kendari.

Hal senada juga diungkapkan oleh anggota Fraksi Golkar DPRD, Sahabuddin mengatakan, adanya perubahan tersebut diharapkan adanya optimalisasi peran Perumda Tirta Anoa mulai dari peningkatan sumber daya manusia, kinerja perumda dan manajemen pengelolaan yang baik sehingga fungsi perumda sebagai salah satu penyumbang penerimaan pendapatan daerah dapat lebih ditingkatkan untuk kesejahteraan.

Baca Juga: Mulai Konsolidasi, La Ode Muhammad Amsar Siap Tarung Pilkada Muna Barat

Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari. Asmawa Tosepu mengatakan, pergantian sendiri bertujuan Perumda Kendari bisa dilaksanakan secara profesionalisme dan kualitas layanan air bersih semakin baik.

"Alhamdulillah hari ini melalui sidang paripurna di DPRD Kota Kendari telah ditetapkan mengenai PDAM Tirta Anoa menjadi perusahaan umum daerah (perumda) Kendari," tutupnya. (A)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin 

 

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga