Petinggi PKS-Demokrat Bertemu, Koalisi di Pilgub Sultra Terbuka Lebar

Musdar, telisik indonesia
Kamis, 27 Mei 2021
0 dilihat
Petinggi PKS-Demokrat Bertemu, Koalisi di Pilgub Sultra Terbuka Lebar
Ketua DPW PKS Sultra, Yaudu Salam Ajo (kiri) bersama, Ketua DPD Partai Demokrat Sultra (kanan). Foto: Musdar/Telisik

" Sebagaimana PKS, partai Demokrat juga partai terbuka. Jadi kita terbuka untuk berkoalisi dengan PKS. "

KENDARI, TELISIK.ID - Petinggi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat melakukan pertemuan dengan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Pertemuan dilakukan di kantor DPW PKS Sultra, Jln Taman Suropati, Nomor 4A, Kelurahan Mandonga Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Kamis (27/5/2021).

Ketua DPD Partai Demokrat Sultra, Muh Endang SA mengatakan, pertemuan yang dilakukan dalam rangka silaturahmi. Kegiatan yang dilakukan tersebut, diberi nama  Silaturahmi Kebangsaan.

Endang mengungkapkan, jika pertemuan tersebut ditafsirkan sebagai sinyal koalisi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sultra mendatang, maka tidak menutup kemungkinan itu akan terjadi, termasuk di Pilkada mendatang.

Apalagi, kolaborasi kursi Demokrat-PKS saat ini tepat untuk mengusung pasangan calon di Pilgub Sultra.

"Sebagaimana PKS, partai Demokrat juga partai terbuka. Jadi kita terbuka untuk berkoalisi dengan PKS," kata Endang SA, yang karib disingkat ESA.

Baca juga: LKPJ Bupati Busel Tak Dibahas DPRD Selama Dua Tahun

Baca juga: Konflik Ganjar-Puan Memanas, Gerindra Buka Peluang Prabowo Nyapres di Usung PDIP

Mengahadapi Pilgub 2024, ESA mengatakan, PKS-Demokrat kompak belum memutuskan siapa figur yang disiapkan untuk bertarung merebut Sultra 01, seperti halnya partai-partai lainnya yang ada di Sultra.

"Demokrat dan saya kira teman-teman di PKS kami saat ini belum sampai sejauh seperti partai lain. Tapi kami memberikan apresiasi kepada Gerindra yang sudah menyatakan lebih awal calon gubernurnya, termasuk juga PDI-P," jelas mantan Wakil Ketua DPRD Sultra ini.

Sementara itu, Ketua DPW PKS Sultra, Yaudu Salam Ajo (YSA) mengatakan, silaturahmi yang dilakukan bisa menjadi sebuah sinyal PKS-Demokrat akan berkolaborasi di Pilgub mendatang.

"Berkoalisi dalam politik itu suatu hal dibutuhkan. Tidak mungkin tidak ada koalisi dalam politik," kata YSA.

YSA menjelaskan, silaturahim Demokrat-PKS akan terus dirajut. Bahkan tidak menutup kemungkinan hingga ke Pilgub mendatang.

"Seperti yang disampaikan Demokrat, koalisi terbuka dengan semua partai politik siapapun. Kalaupun kita (Demokrat-PKS) ternyata punya pandangan yang sama untuk mengusung satu figur yang diharapkan oleh masyarakat, saya kira (koalisi) itu bukan hal yang mustahil pasti akan terjadi," jelas mantan anggota DPRD Sultra 3 Periode ini. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga