Pipa Gas Bercampur Lumpur Milik PT SMGP di Madina Sumut Bocor, Warga Keracunan

Reza Fahlefy, telisik indonesia
Minggu, 24 April 2022
0 dilihat
Pipa Gas Bercampur Lumpur Milik PT SMGP di Madina Sumut Bocor, Warga Keracunan
Warga keracunan dievakuasi ke rumah sakit akibat bocornya pipa PT SMGP di Sumut. Foto: Humas Polres Madina

" Akibat dari kebocoran itu, puluhan warga yang berada di seputaran pipa yang diduga bocor itu harus dievakuasi "

MEDAN, TELISIK.ID - Pipa saluran milik PT Sorik Marapi Geothermal Power (SMGP) yang berada di Desa Sibanggor Julu, Kecamatan Puncak Sorik Marapi, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Provinsi Sumatera Utara (Sumut) diduga bocor, warga sekitar pun keracunan.

Akibat dari kebocoran itu, puluhan warga yang berada di seputaran pipa yang diduga bocor itu harus dievakuasi. Mereka keracunan dari uapan gas yang timbul dari Pembangkit Listrik Tenaga Panas itu.

Kapolres Madina, AKBP Muhammad Reza Chairul Akbar Sidiq membenarkan kejadian tersebut. Saat ini warga masih dalam evakuasi.

"Warga diduga keracunan. Mereka mengalami gejala mual, pusing dan muntah.

Baca Juga: Tersedia Mudik Gratis Rute Jakarta-Jatim, Lonjakan Pemudik Tembus 16,8 Juta Orang

Untuk sementara sekitar 21 orang dibawa dan dirawat di RSUD Panyabungan," ungkap Reza, Minggu (24/4/2022).

Situasi saat ini menurut Reza, kebocoran pipa gas itu sudah ditutup oleh pihak perusahaan. Selain itu, manajemen perusahaan juga bertanggung jawab penuh atas kejadian itu.

Baca Juga: Tunggu Perbup, THR ASN Konsel Cair Besok

Sesuai dengan aturan, maka perusahaan harus bertanggung jawab penuh atas insiden itu. 21 warga dirawat di rumah sakit, sebagian warga yang awalnya mengungsi juga sudah kembali ke kediaman masing-masing.

"Karena semburan gas bercampur lumpur itu sudah ditutup atau diperbaiki oleh perusahaan," terangnya. (C)

Reporter: Reza Fahlefy

Editor: Kardin

Baca Juga