Plt Bupati Muna Tabur 183.750 Ekor Benur Udang Vaname, Target Panen 4 Bulan

Sunaryo, telisik indonesia
Jumat, 29 Desember 2023
0 dilihat
Plt Bupati Muna Tabur 183.750 Ekor Benur Udang Vaname, Target Panen 4 Bulan
Plt Bupati Muna, Bachrun Labuta, menabur benur udang di tambak Desa Langkoroni. Foto: Sunaryo/Telisik

" Plt Bupati Muna, Bachrun Labuta, menabur benur udang vaname sebanyak 183.750 ekor untuk dua klaster tambak "

MUNA, TELISIK.ID - Plt Bupati Muna, Bachrun Labuta, menabur benur udang vaname di tambak yang dibangun menggunakan APBN tahun 2023 di Desa Langkoroni, Kecamatan Maligano, Jumat (29/12/2023). Jumlah benur yang ditabur sebanyak 183.750 ekor untuk dua klaster tambak.  

Kata Bahrun, anggaran tambak yang telah selesai dibangun itu sebesar Rp 11 miliar dengan luasan 10 hektare yang bersumber dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

Nah, dengan telah ditaburnya benur itu, ia menekankan pada kelompok pengelola, agar memelihara udang dengan mengikuti bimbingan dari tenaga teknis Balai Besar Perikanan Budidaya Air Payau Jepara, sehingga hasilnya nanti memuaskan yang dapat meningkatkan perekonomian.

"Perhatikan hal-hal teknis dan non teknis yang bisa menimbulkan gangguan pada pertumbuhan udang," pesan Bahrun.

Kepala Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar Jepara, Supito menerangkan, dua klaster tambak dibangun di Muna merupakan program KKP sebagai percontohan di wilayah Sulawesi Tenggara.

Baca Juga: Udang Vaname dan Gurita Jadi Komoditi Andalan Sultra untuk Diekspor

Desa Langkoroni dipilih karena didukung sumber benur dari Kolono, Konawe Selatan, sebagai sporting pembenihan di Sulawesi Tenggara.

"Harapannya, ke depan, tambak di Langkoroni bisa berkembang," kata Supito.

Secara teknis Ia menjelaskan, satu klaster terdiri dari enam kolam dengan masing-masing luasan 1.250 m2. Satu kolamnya benur yang ditabur sebanyak 150 ekor per meternya.

Untuk masa panen, ditarget selama empat bulan. Nah, ketika masa pemeliharaan hingga panen, pihaknya melakukan pendampingan terhadap kelompok dengan menyiapkan tenaga teknis dan tenaga inti di masing-masing klaster.

"Estimasi hidup udang 80 persen, kita target 4 bulan panen dengan jumlah 15 ton per klaster dibagi enam kolam. Ukurannya 50 ekor per kilogram," jelasnya.

Baca Juga: Ibarat Mimpi Jadi Kenyataan, Pemkab Wakatobi Sukses Panen Udang Vaname

Sementara itu, Kadis KP Muna, La Kusa mengaku, sesuai petunjuk, pihaknya juga akan melakukan pendampingan terhadap petambak udang di Langkoroni.

"Kita dampingi selama tiga tahun dan berharap selama produksi, ada ekspansi di sekitar tambak, sehingga jumlahnya tidak stagnan di 10 hektare itu," katanya.

Di sisi lain pula, tambak yang dikelola secara modern itu juga akan dijadikan sampel di wilayah Maligano. Harapannya, ada yang mau investasi dengan mencontoh pengelolaan tambak di Langkoroni. (A)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga