Pria Lompat di Jembatan Bahteramas Belum Ditemukan

Thamrin Dalby, telisik indonesia
Kamis, 29 Juni 2023
0 dilihat
Pria Lompat di Jembatan Bahteramas Belum Ditemukan
Keluarga korban yang ikut melakukan pencarian dengan menggunakan kapal kayu untuk membantu tim Basarnas dan Polairud Polda Sulawesi Tenggara. Foto: Thamrin Dalby/Telisik

" Sebanyak enam kapal karet dikerahkan dalam melakukan pencarian korban yang melompat dari jembatan Bahteramas Kota Kendari. Pihak keluarga juga membantu petugas mencari korban dengan menggunakan kapal kayu "

KENDARI, TELISIK.ID - Sebanyak enam kapal karet dikerahkan dalam melakukan pencarian korban yang melompat dari jembatan Bahteramas Kota Kendari. Pihak keluarga juga membantu petugas mencari korban dengan menggunakan kapal kayu.

Hingga pukul 17.19 Wita, terlihat tim Basarnas dan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polda Sulawesi Tenggara masih terus melakukan penyisiran di bawah jembatan Bahteramas.

Sementara itu diburitan bawah jembatan Teluk Kendari terus menunggu dan berharap agar korban segera ditemukan. Keluarga korban juga membantu menelusuri di bawah tiang cor jembatan Bahteramas.

Baca Juga: Video: Polair Gunakan Drone dan CRV 8 Cari Korban Lompat dari Jembatan Bahteramas

Dari imformasi yang diterima, tim evakuasi mulai melaksanakan pencarian korban sejak sore kemarin saat mengetahui korban melompat dari atas jembatan hingga pukul 22.00 malam, dan kembali melakukan pencarian korban pada pukul 09.00 pagi seusai salat Idul Adha.

Tim Telisik.id mencoba menggali imformasi tentang korban, namun pihak keluarga sangat tertutup dan enggan berbicara kepada siapapun.

Hingga saat ini, warga kota Kendari juga masih terus berdatangan dan menyaksikan proses pencarian korban oleh tim Basarnas dan Polairud Polda Sulawesi Tenggara dari atas jembatan Bahteramas.

Baca Juga: Polair Gunakan Drone dan CRV 8 Cari Korban Lompat dari Jembatan Bahteramas

Sebegaimana diketahui, sebelumnya korban nekat melompat dari atas jembatan, terlebih dahulu ia menitip kunci motor yang dukendarai ke salah seorang penjual somay dan langsung melompat dari atas jembatan hingga korban tenggelam.

Hingga berita ini diturunkan, tim Telisik.id masih melakukan pantauan proses pencarian korban di lokasi. (A)

Penulis: Thamrin Dalby

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga