Proyek APBN di Muna Diduga Gunakan Material Batu Kapur

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 14 Juni 2023
0 dilihat
Proyek APBN di Muna Diduga Gunakan Material Batu Kapur
Diduga material batu kapur yang digunakan pada proyek APBN di Muna. Foto: Sunaryo/Telisik

" Proyek peningkatan kualitas kawasan kumuh Lagasa, Kecamatan Duruka, Kabupaten Muna yang bersumber dari APBN sebesar Rp 15,5 miliar diduga banyak yang janggal "

MUNA, TELISIK.ID - Proyek peningkatan kualitas kawasan kumuh Lagasa, Kecamatan Duruka, Kabupaten Muna yang bersumber dari APBN sebesar Rp 15,5 miliar diduga banyak yang janggal.

Material yang digunakan kontraktor PT Alfa Media Adi Jaya untuk talud dan drainase diduga bukan menggunakan batu gunung, melainkan batu kapur.

Salah seorang warga yang minta identitasnya disembunyikan mengaku, material yang digunakan untuk talud dan drainase lebih banyak batu kapur ketimbang batu gunungnya.

Baca Juga: Buton Utara Punya Rumah RJ, Dua Perkara Diusulkan Penghentian Tuntutan

Baca Juga: Berkas Administrasi Bacaleg di Muna Belum Ada yang Lengkap

"Sudah banyak yang terpasang. Agar tidak terlihat, mereka (kontraktor) cepat  memplester pasangan batunya," kata warga itu, Rabu (14/6/2023).

Pantauan di lokasi, tampak banyak batu kapur yang sudah terpasang pada talud.

Sementara itu, pengawas pekerjaan, Yos mengaku, bila ada batu-batu warna putih. Bebatuan yang ada itu, tidak digunakan.

"Saya nda pakai, batunya sudah disingkirkan," singkatnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga