Sedan Tabrak Motor, Dua Pelajar Luka Parah
Thamrin Dalby, telisik indonesia
Jumat, 16 September 2022
0 dilihat
Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan mobil sedan dan motor, menyebabkan dua pengendara motor mengalami luka parah. Foto: Thamrin Dalby/Telisik
" Akibat tabrakan di perempatan Jalan Teratai, Kelurahan Watu-Watu, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Kamis (15/9/2022) sore, dua pelajar mengalami luka parah "
KENDARI, TELISIK.ID - Akibat tabrakan di perempatan Jalan Teratai, Kelurahan Watu-Watu, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Kamis (15/9/2022) sore, dua pelajar mengalami luka parah.
Kecelakaan bermula saat Satrio yang berboncengan dengan keluarganya Aslan dari arah Jalan Bunga Kamboja, hendak pulang menggunakan sepeda motor yamaha MX dengan nomor polisi DT.5202 HF. Mereka melintas di Jalan Bunga Tanjung, hendak pulang ke rumah di Kelurahan Kampung Salo.
Namun pada saat melintas di perempatan Jalan Teratai, tiba-tiba sebuah mobil sedan dengan nomor polisi DT 548 AR muncul dan menabrak mereka.
"Kita kaget pak, karena pas kita sudah di tengah, tiba-tiba ini mobil muncul dan tabrak kita," jelas Satrio.
Dari kejadian tersebut, Aslan yang sedang mengendarai motor, terlempar dan mengalami patah tulang pada lengan kiri, sementara Satrio yang dibonceng terlempar ke dalam selokan dan mengalami luka-luka pada kedua lengannya, dan kaki bagian kanan terkilir.
Baca Juga: Belum Lengkap, Kejari Kembalikan Berkas Perkara Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Prof B
Sementara itu, dari keterangan Fahmi, pengendara sedan yang usai mengikuti belajar kelompok di SMAN 1 Kendari hendak pulang menuju Lepo-Lepo. Dia terkejut dan tidak dapat menghindar hingga menabrak kedua korban.
"Saya nggak tau juga, tiba-tiba muncul ini motor dan saya nggak bisa menghindar lagi, hingga terjadi tabrakan," ujar Fahmi.
Baca Juga: Oknum Dokter Gigi Diduga Lecehkan Pasien, Bupati: Serahkan ke Penegak Hukum
Sementara itu, dari keterangan Rasman warga setempat mengakui sering terjadi kecelakaan di lokasi tersebut, karena tidak adanya rambu-rambu jalan.
"Jadi kita harus hati-hati jika melintas di perempatan tersebut," ungkap Rasman.
Untung saja warga sekitar dengan sigap menolong kedua pengendara motor, dan membawanya ke RSUD Kota Kendari. (A)
Penulis: Thamrin Dalby
Editor: Haerani Hambali