Seorang Nelayan Asal Wakatobi Terdampar di Suar Tanjung Buton Perairan Pasarwajo

Febriyani, telisik indonesia
Sabtu, 30 September 2023
0 dilihat
Seorang Nelayan Asal Wakatobi Terdampar di Suar Tanjung Buton Perairan Pasarwajo
Tim Rescue Pos SAR Baubau saat berangkat untuk memberi bantuan pada seorang nelayan asal Wakatobi yang terdampar di perairan Pasarwajo, Kabupaten Buton. Foto: Ist.

" Seorang nelayan, Hamid (35), asal Desa Kapota, Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi, mengalami mati mesin di perairan Pasarwajo dan Wabula, Kabupaten Buton, saat melaut untuk mencari ikan "

BUTON, TELISIK.ID - Seorang nelayan, Hamid (35), asal Desa Kapota, Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi, mengalami mati mesin di perairan Pasarwajo dan Wabula, Kabupaten Buton, saat melaut untuk mencari ikan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) kota Kendari, Muhamad Arafah mengatakan, pada pukul 11.35 Wita, Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari salah satu anggota keluarga korban, Najanudin, melaporkan peristiwa tersebut.

Lanjut Arafah, berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 11.55 Wita, Tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan menuju LKP dengan menggunakan RIB untuk memberikan bantuan SAR. Jarak tempuh LKP dengan Pos SAR Baubau sekitar 29 NM.

Baca Juga: Sejumlah Pejabat Polres Buton Dimutasi

"Dari laporan tersebut Tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan menuju LKP dengan menggunakan RIB untuk memberikan bantuan SAR," jelas Arafah dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (30/9/2023).

Kronologi kejadia pada Jumat, 29 September 2023 pukul 17.00 Wita, korban keluar melaut untuk mencariikan, sekitar pukul 03.00 Wita, korban dihantam oleh badai dan memutuskan untuk kembali pulang.

Pada pukul 03.05 Wita, anak dari korban menerima telpon dari korban yang menginformasikan kondisi kapal yang mengalami mati mesin di sekitar perairan lasalimu.

Baca Juga: Anggota Propam Polres Buton Mendadak Tes Urine, Ini Hasilnya

Pada pukul 10.25 Wita, pihak keluarga kembali menerima telpon dari korban yang menginformasikan posisi korban terbawa arus hingga ke suar Tanjung Buton di perairan Pasarwajo.

"Saat menerima telpon kedua kalinya, kami langsung menghubungi Basarnas untuk meminta bantuan. Harapanya korban akan kembali dalam keadaan selamat," ungkap salah satu anggota keluarga korban, Najanudin. (B)

Penulis: Febriyani

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga